Pasific Pos.com
Info Papua

Satu Pasien di Papua Meninggal Murni Karena Covid-19

120 Orang Asli Papua Terinfeksi Virus Corona
Juru Bicara Satgas Covid-19 Papua, S. Sumule

JAYAPURA – Juru Bicara Pencegahan dan Penanganan COVID-19 Papua dr. Silwanus Sumule mengungkapkan bahwa satu pasien positif Covid-19 hari ini meninggal.

“Jika kita melihat data pasien yang meninggal sebanyak 14 orang, 13 pasien mempunyai penyakit penyerta, namun pada kasus setelah tim dokter melakukan pemeriksaan dengan baik, kemudian mengecek medical check up yang dilakukan oleh pasien, maka disimpulkan pasien meninggal murni oleh karena covid-19,” ujarnya.

Menurutnya, sampai saat ini jumlah kumulatif korban meninggal dunia akibat virus Corona di Papua menjadi 14 orang.

Dengan rincian, korban Covid-19 meninggal di Kota Jayapura sebanyak 8 orang, Mimika 5 orang dan Kabupaten Jayapura 1 orang.

Untuk itu, Sumule mengimbau masyarakat Papua untuk tetap waspada dengan penyakit ini, dan anggap remeh dengan virus yang sudah mematikan ribuan orang di seluruh dunia tersebut.

Jadi, satu pasien ini meninggal karna murni Covid-19, sisanya meninggal akibat penyakit penyerta,” pungkasnya.

Sumule juga warga agar tidak panik dan tetap waspada. “Tetap waspada, tapi tidak perlu panik berlebihan. Jaga kesehatan dan mengikuti semua protokol kesehatan yang telah disampaikan pemerintah,” tutupnya.

Artikel Terkait

Antusias Masyarakat Papua Ikut Vaksinasi Covid-19 Masih Tinggi

Bams

Kasus COVID-19 Mulai Naik Lagi, Papua Kembali Terapkan Pembelajaran Daring?

Bams

Tren Kasus Covid-19 Papua Menurun, Belum Ditemukan Kasus Omicron

Bams

Kadin Serahkan Satu Set Generator Oksigen ke RSUD Wamena

Bams

Satgas Covid-19 Perketat Pintu Masuk ke Papua

Bams

Pemprov Papua Tunggu Keputusan Pemerintah Pusat Soal PPKM Mikro

Bams

Panglima TNI Berikan Bantuan Tabung Oksigen dan Ribuan Alkes Pada Masyarakat Papua

Jems

Pekan Vaksinasi Covid-19 Menuju PON XX Papua

Bams

RSUD Jayapura Produksi Oksigen Medis

Bams