Pasific Pos.com
Papua Selatan

Efek Pandemi, Vitamin Diambil Langsung Pihak Orang Tua

Efek Pandemi
Para murid saat menerima vitamin (foto:iis)

MERAUKE,ARAFURA,-Meskipun masih dalam masa pandemi namun untuk masalah kesehatan murid, PAUD Islam Terpadu Permata Hati benar-benar memberikan perhatian penuh sehingga pemberian vitamin secara rutin tetap diberikan. Hanya saja karena pandemi sehingga proses pemberiannya juga berubah mengingat para murid sedang diliburkan dan hanya belajar dari rumah. Siti Hotimah, S.Pdi selaku Kepala PAUD mengemukakan bahwa program pemberian vitamin terealisasi berkat kerja sama antara PAUD dan Puskesmas Samkai.

Walaupun masih pandemi, Puskesmas tetap memberikan pelayanan untuk pemberian vitamin A dan obat cacing yang diantarkan langsung ke sekolah. Hanya saja untuk kepentingan dokumentasi sehingga beberapa murid secara khusus hadir di sekolah untuk menerima langsung vitamin tersebut. “Dalam hal ini secara simbolis diberikan kepada putra putri guru PAUD Permata Hati yang secara kebetulan memang bersekolah di PAUD kami,”terangnya kepada ARAFURA News belum lama ini.

Terkait dengan para murid yang lain, vitamin dan obat diambil langsung oleh orang tua di sekolah dan selanjutnya memberikan kepada anak masing-masing di rumah. Dalam hal ini sekolah tetap memfasilitasi pemberian vitamin karena sudah menjadi hak anak, apalagi selama pandemi sekolah tidak dibuka seperti biasa. Adapun pemberian vitamin dan obat cacing ini, sesuai jadwal dilakukan dua kali dalam setahun tepatnya di Bulan Februari dan Agustus.

Artikel Terkait

Pencanangan 10 Juta Bendera Merah Putih Dari Timur Papua Untuk Indonesia

Bams

TNI AL Gelar Serbuan Vaksin Maritim Di Perbatasan Timur Indonesia

Arafura News

Operasi Bibir Sumbing Gratis Turut Warnai Pembentukan KBN

Arafura News

Program Jumat Bersih Terus Berjalan

Arafura News

Salah Satu Terduga Teroris Pernah Ingin Tinggal Di Masjid

Arafura News

Tanamkan Kesadaran, Babinsa Ini Rangkul Warga Binaan

Arafura News

Warga Pintu Air Dapat Bantuan Dari Danramil

Arafura News

Paguyuban Otomotif Deklarasi Dukung PON XX

Arafura News

Unmus Gelar Rakor Terkait Uji Komprehensif PPG

Arafura News