Pasific Pos.com
Papua Selatan

Pos Jaga Polisi Butuh Perbaikan

0405213
Kepala Kepolisian Resor Merauke AKBP Ir Untung Sangaji, M.Hum (foto:iis)

MERAUKE,ARAFURA,- Kepala Kepolisian Resor Merauke AKBP Ir. Untung Sangaji, M.Hum mengemukakan bahwa kondisi sejumlah pos polisi di beberapa titik membutuhkan perbaikan sehingga lebih nyaman untuk ditempati oleh para petugas. Pasalnya kehadiran pos-pos tersebut sangat membantu masyarakat dalam membantu pengawasan dan yang terkait dengan kegiatan-kegiatan selain kegiatan kepolisian. Dalam hal ini pos dapat digunakan untuk orang berteduh ketika hujan atau beristirahat sejenak sehingga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Memang peta anggaran kita untuk perbaikan pos tersebut tidak ada. Karena sudah masuk dalam DIPA Pemda maka kita berharap ada perhatian. Pada dasarnya kita bekerja all time namun kita tetap membutuhkan dukungan terhadap beberapa objek vital di antaranya ya, pos jaga polisi,”jelas Kapolres saat ditemui di lobi Mapolres.

Lebih lanjut ia mengungkapkan, masyarakat harus ikut menjaga keberadaan pos-pos polisi tersebut dan harus difungsikan secara baik.

Selain perbaikan, pos juga membutuhkan fasilitas pendukung yang memadai sehingga polisi yang bertugas akan merasa nyaman. Polisi akan bertugas selama jam dinas namun ketika malam hari harus melakukan pemantauan maka petugas yang bersangkutan tetap harus stand by di pos.

Kapolres mengungkapkan, di area Lampu Satu perlu dibangun satu pos guna mencegah terjadinya tindakan kriminal yang lebih meluas. Apalagi di kawasan pantai nanti akan dibangun tempat wisata bahari sehingga perlu ditingkatkan pengamanannya.(Istya Sari Utami)**

Artikel Terkait

Sambangi Polres Merauke, Ini Pesan Wakapolda

Arafura News

Satu Lagi Terduga Teroris Ditangkap

Arafura News

Resmikan Poskamling, Kapolres Merauke Disambut Antusias Warga

Arafura News

Kapolres: Bijak Gunakan Medsos, Jangan Lecehkan Institusi Negara

Arafura News

AKBP Untung Sangaji Sukses Latih Seorang Pendeta Membuat Kancing Batok Kelapa

Arafura News

Satu Lagi Prestasi Polres Merauke

Arafura News

Pasca Kerusuhan, Kapolres Bakal Tugaskan Polisi Jaga Area Lapas

Admin

Kembali Pimpin Razia, Kapolres Berhasil Sita 32 Sajam Milik Napi

Admin

Upaya Kapolres Atasi Kasus Pengeroyokan Lapas

Admin