Pasific Pos.com
Info Papua

Ketua dan Pengurus DWP Papua Dikuhkukan

Ketua dan Pengurus DWP Papua Dikuhkukan
Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pusat, Erni Guntarti Tjahjo Kumolo mengukuhkan ketua dan pengurus DWP Papua masa bakti 2019-2024, Kamis (12/3/2020).

Ketua DWP Papua Theresia Gin Sujianti Dosinaen mengajak seluruh pengurus Dharma Wanita yang baru untuk bersama-sama melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan penuh iklas, serta memastikan organisasi ini tetap eksis sebagai mitra kerja pemerintah daerah.

“Kita harus bisa yakinkan suami-suami kita dapat bekerja dengan baik untuk membangun tanah Papua dan Indonesia,”.

“Terimakasih sudah percayakan saya kembali memimpin organisasi ini. Untuk itu, saya beserta pengurus baru bertekad akan mengawal DWP agar menjadi manfaat luar kepada onggota-anggota yang ada, bahkan akan mengoptimalkan potensi yang ada,” kata Theresia.

Sementara, Sekda Papua Hery Dosinaen dalam sambutannya juga berharap kepengurusan yang baru ini mampu membawa Dharma Wanita Persatuan Papua menjadi perekat semangat persaudaraan di lingkungan keluarga besar ASN Pemerintah Papua, sekaligus sebagai mitra kerja Pemerintah dalam mendukung program pembangunan daerah.

Sekda menyebut Dharma Wanita Persatuan memiliki peran penting dalam membantu sistem pemerintahan, sebab organisasi ini mempunyai ruang khusus untuk menjalankan program-program yang tidak mampu disentuh pemerintah.

“Peran signifikan Dharma Wanita Persatuan ini, salah satunya dapat kita lihat dalam hal memperkuat silaturrahmi antar keluarga pegawai negeri sipil. Terbuka pula peluang bagi Dharma Wanita Persatuan untuk terlibat dalam program pemberdayaan perempuan,” ujarnya.

Artikel Terkait

Pemprov Papua Berikan Bantuan Kepada 8 Kelompok Usaha OAP

Jems

Kunker di Kabupten Jayapura, ini Yang Dilakukan Pj Gubernur Papua

Jems

DPRP Minta Pj Gubernur Evaluasi Kinerja Kepala OPD

Bams

DPR Papua Minta KONI Optimalisasi Dana Hibah

Bams

Ini Harapan Ridwan Rumasukun ketika Menghadiri Pelantikan Pengurus PWI Papua

Jems

DKP Papua Serahkan Paket Bantuan Sarana Prasarana Perikanan

Bams

Tokopedia Bantu UMKM Papua Kantongi NIB untuk Kembangkan Bisnis Menjadi #YangLokalYangJuara

Bams

Sekda: GMKI Harapan Besar Pemerintah dan Masyarakat Papua

Bams

Ekonomi Biru Diharapkan Membawa Dampak Positif Bagi Papua

Bams