Pasific Pos.com
Papua Selatan

Kemampuan Warga Binaan Makin Pesat

Kapolres saat memberi pelatihan (foto:iis)
Untung Sangaji : Semua Berkat Disiplin Kerja Dan Tata Kelola Waktu Yang Baik

 

MERAUKE,ARAFURA,-Kapolres Merauke, AKBP Ir.Untung Sangaji, M.Hum dalam memberikan pelatihan home industri kepada masyarakat binaannya terkait dengan pembuatan kancing baju dan minyak goreng, seluruh tahapan benar-benar ia perhatikan dan sangat detil sehingga peserta pelatihan mampu memahami dengan baik. Dengan demikian ilmu yang diajarkanpun dapat terserap dengan baik dan masyarakat yang sudah terbagi dalam tiap-tiap kelompok tersebut dapat mengimplementasikan dengan sempurna.

Kepada ARAFURA News kemarin, Untung Sangaji mengemukakan bahwa setelah pelajaran dan pengetahuan tentang seleksi dan penandaan jenis batok kelapa yang baik maka dilanjutkan dengan pengenalan alat bor portable serba guna dan sistim perawatannya sampai pada tahap penggunaannya di lapangan. “Maka dari situlah kita bisa memastikan seseorang mampu dan cakap atau tidak, dalam pembuatan kancing baju unik dari batok kelapa. Termasuk pengakhiran yaitu finishing serta sortir hasil pekerjaan sampai dengan penyesuaian kancing dengan jenis kain kemeja,”jelasnya.

Lebih lanjut AKBP Untung Sangaji mengungkapkan, untuk pelatihan ketrampilan pembuatan minyak kelapa Virgin Coconut Oil (VCO ) juga mengalami kemajuan pesat. Hal ini tentunya berkat peningkatan disiplin kerja serta tata kelola waktu yang baik dari para warga binaan, termasuk tata cara pemeliharaan semua peralatan kerja dalam reproduksi suatu pekerjaan. Tentunya keempat suku yang Kapolres Merauke latih selama ini, yaitu Suku Asmat, Mappi, Marind dan Awyu semakin antusias dan sangat bahagia dengan semua pengetahuan yang didapat dari Kapolres Merauke

Artikel Terkait

Sambangi Polres Merauke, Ini Pesan Wakapolda

Arafura News

Satu Lagi Terduga Teroris Ditangkap

Arafura News

Resmikan Poskamling, Kapolres Merauke Disambut Antusias Warga

Arafura News

Kapolres: Bijak Gunakan Medsos, Jangan Lecehkan Institusi Negara

Arafura News

AKBP Untung Sangaji Sukses Latih Seorang Pendeta Membuat Kancing Batok Kelapa

Arafura News

Satu Lagi Prestasi Polres Merauke

Arafura News

Pasca Kerusuhan, Kapolres Bakal Tugaskan Polisi Jaga Area Lapas

Admin

Kembali Pimpin Razia, Kapolres Berhasil Sita 32 Sajam Milik Napi

Admin

Upaya Kapolres Atasi Kasus Pengeroyokan Lapas

Admin