Pasific Pos.com
Kota Jayapura

Peduli Korban Banjir, Garda Pemuda Nasdem Salurkan Bantuan Bama

Ketua Garda Pemuda Nasdem Provinsi Papua, Evraim Licardo Sitepu

JAYAPURA- Garda Pemuda Nasdem Provinsi Papua menyalurkan bantuan bahan makanan (Bama) kepada korban banjir Kota Jayapura. Bantuan Bama disalurkan di beberapa wilayah terparah terjadinya bencana banjir seperti di Kali Acai, Distrik Abepura, Perumahan Organda, Distrik Hedam, dan SMUN 4 Entrop, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura Papua.

Ketua Garda Pemuda Nasdem Provinsi Papua, Evraim Licardo Sitepu mengatakan batuan bama tersebut merupakan kepedulian partai Nasdem melalui Garda Pemuda Nasdem kepada para korban terdampak banjir.

“Jadi sesuai instruksi DPP dan DPW setiap ada kejadian bencana alam, kami diharuskan untuk membantu korban. Oleh karena itu, pada saat terjadinya bencana banjir kemarin, kami langsung menyalurkan bantuan Bama kepada para korban,”ungkap Evraim saat ditemui di Kota Jayapura, Sabtu (15/1/2021) siang.

Ia berharap bantuan yang telah disalurkan dapat meringankan beban para korban. “Jangan dilihat dari nilainya tapi inilah yang bisa kami berikan kepada saudara-saudari kita yang terdampak banjir. Semoga seluruh korban dapat segera bangkit dari keterpurukan akibat bencana banjir ini,”imbuhnya.

Ia menandaskan, Garda Pemuda Nasdem kedepannya berkomitmen untuk terus mendukung serta terlibat dalam program dan kegiatan yang tujuannya meringankan beban para korban bencana alam.

Diketahui pada Jumat pekan kemarin, Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura terdampak banjir akibat curah hujan yang begitu tinggi sejak Kamis 6 Januari hingga Jumat 7 Januari.

Untuk Kota Jayapura setidaknya ada 6 wilayah yang teredam banjir. Dimana wilayah terparah ada di kawasan pasar Youtefa, Kali Acai, Belakang Hotel Delima Entrop dan Perumahan Organda.

Dari pantauan harian ini, sampai Pada Sabtu 15 Januari 2021 kemarin, genangan banjir sudah tidak terlihat di beberapa wilayah terparah di Kota Jayapura hanya saja masih ada sisa sedimen pasir, lumpur dan juga sampah yang perlu mendapatkan perhatian dari semua pihak.

Artikel Terkait

Jalin Silaturahmi, Partai Gerindra Papua Datangi Kantor DPW NasDem

Jems

‘NasDem Memanggil’ Buka Pendaftaran Bacaleg Bagi Semua Masyarakat Papua

Jems

Ini Pesan Ahmad Ali Saat Resmikan Kantor Megah NasDem Papua

Jems

Surya Paloh Dijadwalkan Resmikan Kantor NasDem Papua, Mathius Awoitauw: Sekaligus Juga Kita akan Mengundang Anies Baswedan

Jems

Ketum Partai Nasdem Apresiasi Dukungan Rakyat Papua

Bams

Kembali Bagikan Ribuan Kasur Kepada Korban Banjir di Kota Jayapura, Masyarakat Apresiasi Aksi Partai NasDem

Jems

Nasdem Salurkan Ribuan Bantuan Kepada Korban Banjir Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura

Jems

Turnamen PUBG Mobile NasDem Papua Ditutup, Ini Pemenangnya

Jems

DPD Nasdem Kabupaten Jayapura Gelar Lomba PUBG Mobile

Jems