Pasific Pos.com
Info Papua

PB PON Mulai Lelang Kegiatan Bulan Depan

Jayapura – Panitia Besar Pekan Olahraga Nasional (PB PON) XX Papua siap melelang kegiatannya pada bulan Februari 2021 mendatang.

Penegasan itu disampaikan Ketua Harian PB PON XX Papua, Yunus Wonda kepada wartawan disela-sela Rapat Koordinasi dan penyerahan surat keputusan Pejabat Penanggungjawab Kegiatan (SK PPK) Bidang Upacara, Bidang Pertandingan, Bidang Peralatan dan Bidang Arena di Jayapura, Senin, 25 Januari 2021.

Yunus Wonda mengatakan, hasil kegiatan PB PON selama ini klimaksnya adalah proses lelang, sehingga hari ini Bidang I yang meliputi Bidang Upacara, Bidang Pertandingan, Bidang Peralatan dan Bidang Arena, secara resmi sudah menerima SK PPK untuk menyiapkan progres menuju proses lelang.

“SK PPK saya sudah serahkan, sehingga target kita tanggal 19 Februari itu semua sudah masuk pada tahapan lelang. Bidang peralatan menjadi fokus perhatian kita, karena venue semuanya sudah dibangun, peralatan menjadi bidang pendukung,” jelassnya.

Kemudian, pada Jumat besok nanti, PB PON akan melakukan monitoring dan tiap minggunya kita akan terus kejar progresnya sampai pada proses lelang hingga sampai pada pihak ketiga.

Terkiat dengan tempat penampungan peralatan, katanya, PB PON akan diskusikan dengan pemerintah terkait pengadaan gudang. “Intinya hari ini bidang I telah menyelesaikan seluruh tanggung jawab mereka yang selama ini dikerjakan. Semua ini tidak sesederhana itu karena ada banyak yang perlu disiapkan, mulai dari standarisasi, regulasi dan itu butuhkan proses yang cukup panjang. Sementara proses administrasi sudah diselesaikan, sehingga kita berharap bidang-bidang lain akan menyesuaikan dengan time schedule yang sudah dibuat,” paparnya.

Yunus menambahkan, pihaknya tidak berbicara kesiapan PON sudah 100 persen, tapi kesiapan kita sedang menuju ke arah sana. Dan harapan saya pihak ketiga yang menang dalam tahap lelang nanti harus tanggungjawab barang sampai di venue tepat waktunya, karena PON tinggal 7 bulan lagi.

“Saya selalu Ketua Harian PB PON Papua mewaliki Ketua Umum mengapresiasi proses kerja yang ada pada bidang I di bawah komando bapak Yusuf Yambe Yabdi,” tutupnya.

Artikel Terkait

PB PON Papua Akui Masih Ada Hutang Pada Pihak Ketiga, Ini Penjelasan Yunus Wonda

Tiara

Akhirnya, Bonus Atlet PON Papua dari Freeport Cair Rp 4, 9 Miliar

Bams

Anggaran PON Tahap Pertama Dari Pusat Cair

Bams

Ketua Harian PB PON Papua Kunjungi Merauke

Bams

Official Theme Song PON XX Papua 2021 Dirilis

Bams

Gubernur Enembe Tinjau Venue Rugby

Bams

Inilah Beberapa Hal yang Menjadi Atensi PB PON Papua

Bams

Begini Progress Program Kerja Bidang I PB PON Papua

Bams

PB PON bersama Lanud Silas Papare Gelar Rapat Persiapan Simulasi Kedatangan Kontingen

Jems