Pasific Pos.com
Headline

Lemhanas RI Buat Kajian Srategis Soal Papua

Diskusi panel dengan topik Optimalisasi Implementasi Konsep Ekonomi Biru Guna Kesejahteraan Masyarakat Papua berlangsung di salah satu hotel di Kota Jayapura, Selasa (23/8/2022)

Jayapura – Sejumlah pejabat tinggi dan personel Lemhannas RI melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Papua dalam rangka Studi lapangan Isu Strategis Nasional (SLISN) peserta program pendidikan reguler angkatan (PPRA) 64 Lemhanas RI diawali dengan kegiatan diskusi panel.

Diskusi panel yang mengangkat topik Optimalisasi Implementasi Konsep Ekonomi Biru Guna Kesejahteraan Masyarakat Papua ini berlangsung di salah satu hotel di Kota Jayapura, Selasa (23/8/2022).

Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhanas RI, Sugeng Santoso mengatakan, kegiatan diskusi panel ini dimaksudkan untuk mendapatkan berbagai masukan terkait konsep ekonomi biru di Papua agar bisa lebih ditingkatkan kedepannya.

“Kegiatan diskusi panel ini dihadiri berbagai narasumber mulai dari akademisi, praktisi, pemerintahan dan unsur TNI/Polri,” kata Sugeng di Jayapura, Selasa (23/8/2022).

Sugeng menambahkan, para peserta nantinya akan mempelajari, mengalisis dan mengolah berbagai masukan yang diperoleh dalam kegiatan itu. Selanjutnya, para peserta akan membuat kajian dan hasilnya dilaporkan ke pimpinan Lemhanas.

“Karena salah satu fungsi Lemhanas adalah membuat kajian yang disampaikan kepada pemerintah guna mengambil kebijakan demi meningkatkan ketahanan nasional,” tambahnya.

Sugeng mengungkapkan, masukan-masukan terkait konsep ekonomi biru yang muncul dalam diskusi panel itu seperti perlunya dukungan dari stakeholder terkait atau pemerintah pusat dalam mengoptimalkan pemanfaatan kekayaan alam laut yang besar di Papua.

“Contohnya pembinaan SDM, dukungan anggaran langsung di Jayapur untuk industri di sektor perikanan. Jadi diharapkan ikan itu bisa dikelola dan bahkan langsung diekspor dari Papua. Upaya ini tentunya memerlukan kajian dan Lemhanas akan memfasilitasi itu semua,” tegasnya.

Sementara itu, dikutip dari Lemhanas.go.id, Gubernur Lemhannas RI Andi Widjajanto mengatakan bahwa saat ini lemhanas tentang isu strategis Papua. Kajian tentang Papua ini akan difokuskan pada empat fokus bahasan yaitu ekonomi hijau, ekonomi biru, transformasi digital, dan demokrasi untuk Papua.

“Diharapkan dengan arahan Bapak Wapres, komitmen kita untuk membangun Papua yang damai, Papua yang sejahtera,” kata Gubernur Andi. Lebih lanjut kajian-kajian ini bisa dijadikan dasar untuk membuat kebijakan bagi pemerintahh selanjutnya.

Selain kajian tentang Papua,  saat ini Lemhannas RI juga melakukan fokus untuk lima kajian, yakni tentang ekonomi hijau, ekonomi biru, transformasi digital, konsolidasi demokrasi, dan juga ketahanan ibukota nusantara.

Artikel Terkait

Pemprov Papua Berikan Bantuan Kepada 8 Kelompok Usaha OAP

Jems

Kunker di Kabupten Jayapura, ini Yang Dilakukan Pj Gubernur Papua

Jems

DPRP Minta Pj Gubernur Evaluasi Kinerja Kepala OPD

Bams

DPR Papua Minta KONI Optimalisasi Dana Hibah

Bams

Ini Harapan Ridwan Rumasukun ketika Menghadiri Pelantikan Pengurus PWI Papua

Jems

DKP Papua Serahkan Paket Bantuan Sarana Prasarana Perikanan

Bams

Tokopedia Bantu UMKM Papua Kantongi NIB untuk Kembangkan Bisnis Menjadi #YangLokalYangJuara

Bams

Sekda: GMKI Harapan Besar Pemerintah dan Masyarakat Papua

Bams

Ekonomi Biru Diharapkan Membawa Dampak Positif Bagi Papua

Bams