Pasific Pos.com
Kota Jayapura Sosial & Politik

Dandim 1701/Jayapura Berikan Bantuan Kepada Panti Asuhan Pembawa Terang

Danramil 1701-22/Muara Tami Kapten Inf S. N. Wijaya dan dua anggota Babinsa saat melakukan foto bersama Ketua Panti Asuhan Pembawa Terang, Maria Demotouw dan beberapa anak-anak  Panti Asuhan Pembawa Terang.

JAYAPURA – Dandim 1701/Jayapura, Kolonel Inf Arnold Richard Y Sangari diwakili Danramil 1701-22/Muara Tami Kapten Inf S. N. Wijaya dan dua anggota Babinsa memberikan bantuan kepada Panti Asuhan Pembawa Terang yang berada di Kampung Holtekamp, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Selasa (11/10/2022).

Pemberian bantuan berupa bahan pokok, makanan tambahan dan tali asih serta bibit rica tersebut diterima Ketua Panti Asuhan Pembawa Terang, Maria Demotouw.

“Bantuan ini kami berikan, sebagai bentuk kepedulian Dandim kepada anak-anak Panti Asuhan Pembawa Terang. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban di panti asuhan ini,” harap Kapten Inf Wijaya usai menyerahkan bantuan di Panti Asuhan Pembawa Terang.

Di tempat yang sama, Ketua Panti Asuhan Pembawa Terang, Maria Demotouw mengucapkan terima kasih dan bersyukur atas perhatian Dandim 1701/Jayapura.

“Selaku ketua panti asuhan, saya mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Dandim. Semoga bapak dan keluarga mendapatkan balasan dari yang maha kuasa dan selalu diberkati dalam tugas serta tanggungjawabnya,”ucapnya.

 

 

Artikel Terkait

Ringankan Beban Warga Terdampak Gempa, Kodim Jayapura Distribusikan Ratusan Bungkus Makanan

Jems

Siaga Bencana, Dandim Jayapura Turun Langsung Cek Kelayakan Dapur Lapangan

Jems

Pasiter Kodim Jayapura Pantau Situasi di BMKG Usai Terjadi Rentetan Gempa

Jems

Peringati Hari Juang Kartika ke 77, Kodim Jayapura Gelar Bakti Sosial

Jems

Kodim Jayapura Beri Kado Natal Melalui Program Babinsa Masuk Dapur

Jems

Dandim 1701/Jayapura Meninjau Perbaikan Rumah Program KSAD “Babinsa Masuk Dapur”

Jems

Program Babinsa Masuk Dapur, Kodim 1701/Jayapura Lakukan Perbaikan 4 Unit Rumah

Jems

Kodim Jayapura Panen Padi Bersama Gapoktan dan Poktan Koya Barat

Jems

Gelar Pertemuan Dengan Berbagai Tokoh, Dandim Richard Berharap “Kasih” Dijadikan Sebagai Gaya Hidup

Jems