Pasific Pos.com
Lintas Daerah

Satgas TMMD Berikan Bantuan Tenda Bagi Masyarakat Yang Akan Beribadah

Satgas TMMD Berikan Bantuan Tenda
Satgas TMMD Berikan Bantuan Tenda Bagi Masyarakat Yang Akan Beribadah

Jayapura, – Menjelang peringatan pekan Paskah masyarakat di kampung Kibay bersama personel Satgas TMMD ke-107 yang dipimpin oleh Sertu Wiri dan Babinsa Koramil Arso mendirikan tenda.

Tenda ini akan digunakan untuk kebaktian Kamis Putih yang akan dilaksanakan hari ini oleh umat Katolik.

Disela-sela kegiatan tersebut, Sertu Wiri mengatakan bahwa untuk membantu masyarakat dalam mempersiapkan tempat Do’a bersama untuk memperingati Kamis Putih dan Hari Raya Paskah, Satgas TMMD ke-107 mendirikan tenda yang akan digunakan dalam pelaksanaan ibadah masyarakat kampung Kibay.

“Mengingat Gereja yang kita bangun belum selesai, maka kita mempersiapkan tenda bagi masyarakat yang akan melaksanakan ibadah do’a bersama dalam memperingati Kamis Putih dan Hari Raya Paskah,”ungkapnya.

Sementara itu melihat apa yang dilakukan oleh TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD ke-107 Kodim 1701/Jayapura, Tony Kuntuy selaku Tokoh Agama di kampung Kibay mengucapkan terima kasih atas bantuan bapak TNI yang telah medirikan tenda untuk digunakan sebagai tempat beribadah dalam rangka memperingati Kamis Putih dan Hari Raya Paskah.

“Saya selaku Tokoh Agama dan mewakili masyarakat di Kampung Kibay mengucapkan terimakasih kepada bapak TNI yang sudah memfasilitasi tenda untuk peringatan Kamis Putih sebelum datangnya Hari Raya Paskah,”ujar Tony Kuntuy.

Artikel Terkait

Antisipasi Banjir dan Wabah Penyakit Kodim Jayapura Bersinergi Lakukan Karya Bakti

Jems

Aster Kasdam Cenderawasih Bersama Dandim Jayapura Tinjau Lokasi TMMD

Jems

Dua Minggu Berjalan Progres TMMD Ke 118 Kodim 1701/Jayapura Capai 53 Persen

Jems

Dandim Pimpin Acara Korps Raport Kenaikan Pangkat Prajurit Kodim Jayapura

Jems

Kabupaten Jayapura Terpilih Sebagai Tempat Pelaksanaan TMMD, Pj Bupati Jayapura Apresiasi TNI

Jems

Tutup Open Turnamen Kasad Cup 2023, Dandim: Yang Belum Menang, Jangan Berkecil Hati

Jems

Ini Harapan Dandim 1701/Jayapura Saat Membuka Lomba Tari Yospan

Jems

Pembukaan Open Tunamen Kasad Cup Bola Voli Tahun 2023 Kodim Jayapura

Jems

Gelar turnamen Kasad Cup 2023, Danrem: Kita Berharap Muncul Bibit Atlet Sepak Bola dan Voli

Jems