Pasific Pos.com
Papua Selatan

Punya Kasat Reskrim Baru, Kapolres Minta Tegakkan Hukum Secara Adil Dan Beradab

23005212
Kapolres Asmat bersama pejabat lama dan yang baru usai sertijab (foto:ist)

ASMAT- Kapolres Asmat, AKBP Dhani Gumilar, SH, SIK, MH mengemukakan bahwa rotasi jabatan yang terjadi di lingkup Polres Asmat sesuai dengan agenda yang telah dijadwalkan oleh pimpinan di tingkat Polda dimana kali ini adalah serah terima jabatan (sertijab) Kasat Reskrim Polres Asmat yang sekarang dijabat oleh IPTU Elvis Palpialy, S.Sos. Sertijab telah dilakukan Jumat (21/5) lalu dimana IPTU Elvis menggantikan pejabat lama, IPDA Hendrian Syahputra, S.Tr.K

“Sertijab yang dilakukan selain untuk penyegaran organisasi juga untuk penguatan kembali dalam hal peningkatan kamtibmas di wilayah Asmat, salah satunya adalah penegakan hukum,”jelas AKBP Dhani Gumilar kepada ARAFURA News via telepon seluler Jumat lalu.

Lebih lanjut Kapolres mengungkapkan, dalam menegakkan hukum di wilayah Polres Asmat, semua dilakukan dengan adil tanpa pandang bulu. Pihaknya tetap mengedepankan restorative justice yang merupakan kebijakan dari pimpinan, baik Kapolri maupun Kapolda. Oleh sebab itu ia menghimbau kepada pejabat Kasat Reskrim yang baru agar dapat mempedomani hal tersebut dalam melaksanakan tugas dan fungsi sehari-hari.

Dalam hal ini mampu melaksanakan penegakan hukum secara adil dan beradab. Keinginan sang Kapolres yang dikenal disiplin dan tegas itu nampaknya sejalan dengan apa yang menjadi komitmen dari pejabat baru maupun yang lama dimana mereka benar-benar komit untuk senantiasa pro aktif dalam menciptakan kamtibmas di tengah-tengah masyarakat.

Seperti yang diungkapkan oleh IPTU Elvis Palpialy kepada ARAFURA News beberapa waktu lalu dimana beliau akan berupaya keras untuk dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan optimal sesuai dengan apa yang sudah diajarkan oleh mantan komandannya di Polres Merauke dahulu, yakni AKBP Ir.Untung Sangaji, M.Hum dan sekarang dirinya akan berupaya untuk sejalan dengan apa yang menjadi visi misi dari komandannya yang baru, Kapolres Asmat.( Istya Sari Utami).

Artikel Terkait

AKBP Dhani Gumilar:Tetap Mengacu Pada Tugas Pokok Kepolisian

Arafura News

Bupati Pastikan Situasi di Asmat Sudah Kondusif

Bams

Giliran Remaja Putri Asmat Dilatih Buat Kancing Baju

Arafura News

Dukung Penghasilan Warga, ‘Mama-Mama Asmat Dibuatkan Rekening Tabungan’

Arafura News

Polda Akan Kirimkan Dua SST Brimob ke Asmat Pasca Pengrusakan Kantor Bawaslu

Ridwan

Kantor Bawaslu Asmat Dirusak Pendukung Cabup Yulianus Aituru

Ridwan

Bupati Asmat Imbau Warga Tertib Pakai Masker dan Cuci Tangan

Fani

Bupati Elisa Minta Kapal Penumpang Tidak Sandar Di Asmat

Fani