Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Mulai Besok, Batik Air Layani Penerbangan Papua

Batik Air Layani Penerbangan Papua

JAYAPURA – Lion Air Group akan kembali beroperasi di Jayapura, Provinsi Papua, 12 Juni 2020. Kepala Dinas Perhubungan Papua, Ricky D. Ambrauw mengatakan bahwa pesawat Batik Air dari Jakarta akan tiba di Jayapura pada Jumat pagi.

Jadi, Jumat pagi itu, pesawat Batik Air tiba di Jayapura dengan membawa penumpang dari Jakarta, semua kriteria tentang calon penumpang pasti sudah dipenuhi terkait dengan Covid-19,” ujar Rikcy Ambrauw pada Zoom Meting bersama para wartawan, Kamis, 11 Juni 2020.

Ricky memastikan, berbagai langkah pencegahan penularan Covid-19 telah dilakukan di Bandara Sentani, mulai dari pemeriksaan kesehatan penumpang dan awak pesawat sebelum penerbangan hingga pengaturan jarak penumpang dalam kabin pesawat pada setiap penerbangan.

Selain transportasi udara, menurut Ricky, transportasi laut juga sudah dibuka, dan pemumpang sudah bisa ikut KM Dobonsolo pekan depan.

Namun demikian, calon penumpang juga harus memenuhi kriteria yang dikeluarkan pemerintah maupun pihak operator penerbangan atau Pelni.

Lebih lanjut Ricky menegaskan, ada pembatasan penumpang baik pesawat maupun kapal laut. “Awalnya memang aturan yang keluar itu, 50 persen dari kapasitas daya angkut, tetapi ada perubahan, misalnya pesawat memiliki kapasitas tempat duduk 185 kursi, maka penumpang yang bisa diangkut hanya 125 orang,” tuturnya.

Sementara itu, General Manajer PT Angkasa Pura I Bandara Sentani Jayapura Antonius Widyo Praptono mengatakan pihaknya sudah menyiapkan segala sesuatunya, termasuk berkoordinasi dengan instansi terkait yakni KKP, Gugus Tugas Covid di kabupaten maupun TNI-Polri yang nantinya akan membantu di bandara.

“Bagi masyarakat yang hendak menggunakan transportasi udara, kami akan menerapkan physical distancing,” katanya,

Menurut Antonius, pembatasan fisik ini akan dimulai ketika memasuki area bandara, ruang check in, ruang tunggu, hingga masuk ke dalam pesawat.

“Hal ini akan disesuaikan dengan aturan dan tanda-tanda yang kami siapkan dengan dipandu oleh petugas kami maupun teman-teman dari TNI dan Polri,” pungkasnya.

Artikel Terkait

Kadishub Tegaskan Aktifitas Penerbangan Tetap Berjalan

Arafura News

Ini Jadwal Transportasi Laut dan Udara Keluar Masuk Papua

Zulkifli

Komisi IV DPR Papua Minta Pemprov Tambah Penerbangan

Tiara

Soal Penerbangan Komersial, Garuda : Masih Koordinasi dengan Kantor Pusat

Zulkifli

Keberangkatan Penumpang Angkutan Udara Domestik Menurun

Arafura News