Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

Lepas Parade Budaya Nusantara, Ketum KMAN Pesan Jaga Kualitas MAsyarakat Adat Untuk NKRI

Ketua Umum KMAN VI Mathius Awoitauw saat melepas Pawai Budaya.

Jayapura – Ketua Umum Kongres Masyarakat Adat Nusantara KMAN VI Mathius Awoitauw saat melepas Pawai Budaya Nusantara mengajak seluruh duta – duta masyarakat Adat Nusantara untuk menjaga kualitas Masyarakat Adat Untuk Kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia .

Pernyataan tersebut di sampaikan Mathius Awoitauw ketika melepas kontingen Parade Pawai Budaya yang mengambil start dihalaman taman makam Tokoh Papua Theys Hiyo Eluay, Senin (24/10/2022).

Bupati mengajak seluruh komponen masyarakat Adat untuk menjaga kualitas Masyarakat adat dan menjaga Negara kesatuan Republik Indonesia .
” Dengan keanegaraman dan kekayaan yang ada kita bangun komitmen kualitas Masyarakat Adat untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia ” tegas Mathius Awoitauw.

Lanjut Awoitauw dengan mamanjatkan syukur yang di saksikan oleh leluhur, Kongres Masyarakat Adat Nusantara yang akan berlangsung 24 -30 Oktober 2022 berjalan dengan baik sehingga hal -hal yang menyangkut dengan pembangunan kualitas hidup masyarakat Adat Nusantara dapat tersampaikan dengan bijaksana .
” Dengan memajatkan puji syukur kepada tuhan kualitas masyarakat adat dapat terjaga ” tutup Mathius Awoitauw .

Usai pembukaan Pawai Budaya dan Parade Budaya Nusantara yang di awali dengan Kontingen dan duta -duta masyarakat Adat di kawal oleh 9 Dewan adat Suku yang ada di Kabupaten Jayapura. Mengambil start dari makam Theys dan finis di stadion Barnabas Youwe , dilanjutkan dengan Pembukaan KMAN VI Tahun 2022.

Artikel Terkait

Kontingen AMAN Kaltara Bawa Misi Pengesahan RUU Masyarakat Hukum Adat

Jems

Peserta Kontingen AMAN Kalbar Apresiasi Pelayanan Masyarakat Kampung Putali

Jems

Masyarakat Adat Berharap Transisi Energi Terbarukan Yang Berkeadilan

Jems

Kepala Kampung Putali Sampaikan Terima kasih kepada Panitia lokal KMAN-VI

Jems

Sarasehan Dua Hari di Obhe Kampung Sereh Berjalan Lancar dan Aman

Jems

Sejak 2013 PP MAN Tangani 200 lebih kasus MA

Jems

Dukung KMAN, Angkasa Pura I Bersama Dinas Perkebunan Tanam Pohon Sagu

Jems

Pentingnya Dukungan Publik dan Media untuk Pengesahan RUU Masyarakat Adat

Jems

Nahkodai AMAN, Rukka Siap Jalankan Mandat KMAN VI

Jems