Pasific Pos.com
Sosial & Politik

Di Tengah Covid-19, Legislator Papua Temui Paramedis Berikan Dukungan

Legislator Papua Temui Paramedis Berikan Dukungan
Anggota Komisi II DPR Papua, Siti Susanti, SE dan DPC Gerindra Kota Jayapura saat foto bersama paramedis si Rumah Sakit Bhayangkara Kotaraja.

Jayapura, – Sebagai bentuk perhatian serta ikut menjaga stamina dari paramedis, perawat dan dokter yang menangani pasien dalam pengawasan (PDP) virus corona atau covid-19, Anggota DPR Papua, Siti Susanti, SE memberikan bantuan makanan berupa nasi kotak, susu bear brand, air mineral serta bahan makanan lainnya di rumah sakit Bhayankara Kotaraja Jayapura, baru-baru ini.

Menurutnya, apa yang dilakukan oleh pihaknya semata-mata untuk memberikan dukungan juga suport agar tetap semangat dalam menjalankan tugasnya ketika menghadapi pasien PDP covid-19.

“Ini sebagai bentuk kepedulian kita dan ikut menjaga stamina dari para petugas-petugas medis kita yang ada di rumah sakit yang sedang menjalankan tugasnya, dengan memberikan bantuan makanan berupa nasi kotak dan susu bear brand juga air mineral. Jadi paramedis kita juga butuh dukungan dan suport dan mereka sangat senang dan ucapkan terimakasih atas kunjungan kami, ” kata Siti Susanti lewat pesan singkatnya kepada Pasific Pos, Jumat (9/4).

Paling tidak lanjut Susanti, kita telah memberikan perhatian kepada mereka bahwa kita juga punya perhatian khusus kepada paramedis ini ditengah pandemi covid-19, yang dapat membuat resah bagi semua orang yang ada diatas Tanah Papua.

“Kalau mau dibilang paramedis ini bukan garda terdepan, karena seharusnya kita sendiri yang jaga kesehatan kita. Tapi paramedis, perawat juga dokter inilah yang merupakan, penjaga akhir dari pada kita semua. Makanya kita patut memberikan perhatian kepada mereka agar dapat menjalankan tugasnya dengan penuh kekuatan dan kesabaran.

Selain itu dihari yang bersamaan, Politisi Partai Gerinda Papua ini bersama DPC Gerindra Kota Jayapura juga menyerahkan bantuan bahan makanan atau Bapok serta nasi kotak kepada Panti Asuhan Muhammadiyah Abepura, Pondok Mahdani Pasar Lama dan Wisma Tuna Netra Polimak.

Menurut istri dari Wakil Bupati Merauke itu, bahwa ini juga merupakan bentuk perhatian ditengah pandemi covid-19 yang mewabah di negeri kita dan juga di berbagai negara, khususnya di Papua.

“Jadi selain sembako, nasi kotak kita juga membagi-bagikan masker di wisma Tuna Netra Polimak, Panti Asuhan Muhammadiyah. Sebab itu merupakan imbauan dari pemerintah, bahwa mulai saat ini kita wajib menggunakan masker. Dan hal itu kita juga sampaikan kepada mereka harus menggunakan masker jika ingin keluar, tetap menjaga kebersihan dan selalu mencuci tangan,”ungkapnya.

Untuk itu kata Susanti, kita pun mengingatkan kembali kepada mereka harus jaga jarak dulu dan tetap tinggal dalam panti jangan kemana-mana kalau tidak ada keperluan mendesak.

“Karena dengan menjaga jarak kita dan tinggal di rumah atau dalam panti kita telah berupaya memutus mata rantai penyebaran covid-19 ini,” ujar Susanti.

Namun Anggota Komisi II DPR Papua bidang Perekonomian ini pun berharap selama diberlakukan pembatasan social distanching, pemerintah juga dapat memperhatikan masyarakat kecil khususnya yang ekonomi lemah, karena otomatis pendapatan mereka pun jadi terganggu.

“Jadi harus ada solusi bagi mereka juga agar mereka pun tidak kekurangan bahan makanan di rumah. Meskipun mereka ingin membeli tapi tidak punya uang lantaran belum bisa pergi kerja atau belum bisa jualan. Sehingga yang bagian ini juga harus dipikirkan dengan baik,” imbuhnya.

Artikel Terkait

Lewat Moment Safari Ramadhan, Sekretariat DPR Papua Berbagi Kasih di Dua Pondok Pesantren

Jems

Sekretaris Fraksi PAN DPRP Minta Pj Gubernur Segera Lantik Pejabat Eselon Pemprov Papua

Jems

DPRP Minta Pj Gubernur Evaluasi Kinerja Kepala OPD

Bams

Sesuai UU Otsus, Presiden Wajib Terbitkan Perpres KKR dan Pengadilan HAM Ad Hoc di Papua

Bams

Peran Perempuan Dalam Lestarikan Eksistensi budaya dan kehidupan Masyarakat Asli Papua Dinilai Sangat Relevan

Bams

Kasus Pembantaian Warga Sipil di Nduga, Yunus Wonda Sebut Tindakan Tidak Berprikemanusiaan

Bams

Yunus Wonda: Pro Kontra Tentang Pemekaran Adalah Hal Biasa

Bams

Legislator asal Papua Himbau Masyarakat Sambut DOB

Bams

Komisi IV DPR Papua Minta OPD Rumpun Infrastruktur Tingkatkan Kinerja

Bams