Ramadhan Kareem bersama Astra Motor Aimas dan Komunitas Motor Honda

Jayapura – Astra Motor Aimas bersama dengan Komunitas Motor Honda sukses menggelar acara Customer Gathering bertemakan “Ramadhan Kareem”.

Acara ini berlangsung di Parkiran Astra Motor Aimas dan menjadi momen spesial karena diadakan di tengah bulan suci Ramadhan. Selain menjadi ajang silaturahmi antara Astra Motor Aimas dan para pelanggan setianya, kegiatan ini juga diisi dengan berbagai aktivitas menarik.

Retail Manager Astra Motor Papua, Dika Ashari menyatakan bahwa kegiatan yang dilakukan salah satunya adalah pembagian takjil gratis bagi para pengguna jalan di sekitar Alun-Alun Kabupaten Aimas. Masyarakat sekitar pun menyambut acara ini dengan antusias, sehingga tidak hanya peserta gathering yang merasakan hangatnya kebersamaan di bulan Ramadhan.

“Kegiatan yang dilaksanakan di Bulan Ramadhan pasti selalu terasa spesial, karena Ramadhan itu hadir hanya sekali dalam setahun. Apapun yang kita lakukan di dalamnya pasti kita kenang dan rindukan. Begitu pun acara gathering bersama Komunitas Motor Honda ini, semua peserta yang terlibat merasakan betapa hangatnya kebersamaan di Bulan Ramadhan,” ungkap Dika.

Melalui Astra Motor Aimas diharapkan kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan dengan komunitas motor, tetapi juga memberikan manfaat nyata bagi masyarakat sekitar. Dengan adanya acara ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kepedulian di bulan Ramadhan dapat terus terjaga.

“Saya berharap dengan diadakannya acara ini bisa menjadi pembuka tali silaturahmi, sehingga hubungan kami melalui Astra Motor Aimas dan Komunitas Motor Honda bisa berjalan dengan baik,” pungkasnya.

Related posts

Hans Bisay: Mau Jadi Anggota PWI, Wajib Ikut OKK dan UKW

Bams

Blusukan ke TPI dan Pasar Sentral Hamadi, JBR – HADIR Temukan Banyak Masalah Yang Harus Dibenahi

Bams

Korem 172/PWY dan BRI Gelar Nobar Film “BELIEVE” untuk Tanamkan Nilai Perjuangan dan Arti Penting Keluarga kepada Generasi Muda

Fani

Dukung Pilkada 2024 Bersih Hoax, Mafindo Jayapura Bersama Koalisi AJI dan AMSI Gelar Kampanye Prebungking

Jems

Merupakan Garda Terdepan, JBR – HADIR Akan Naikkan Insentif Kader Posyandu

Bams

Aksi Curanmor Dini Hari Digagalkan, Kurang dari 1×24 Jam Polisi Amankan Pelaku

Fani

Leave a Comment