Pasific Pos.com
Uncategorized

PMI : Kebutuhan Darah di Kota Jayapura 50 Kantong Per Hari

Ketua PMI Kota Jayapura, Rustan Saru

Jayapura – Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jayapura Rustan Saru mengatakan setiap hari pihaknya membutuhkan 50 kantong darah.

Banyaknya kantong darah yang dibutuhkan itu disebabkan PMI Kota Jayapura tidak saja melayani rumah sakit yang berada di Kabupaten Jayapura dan Kabupaten Keerom.

“PMI Kota Jayapura belum mampu memenuhi kebutuhan kantong darah,” kata Rustan Saru, Jumat di Jayapura.

Untuk memenuhi kebutuhan kantong darah itu, pihaknya berupaya bekerja sama dengan berbagai pihak. PMI Kota Jayapura setiap hari rata-rata mendapat 30 kantong darah dari para pendonor.

Untuk menyiasati kekurangan pasokan darah maka biasanya pihak rumah sakit meminta keluarga pasien yang membutuhkan darah memenuhi kebutuhannya dengan mencari pendonor sendiri.

Memang tidak semua kebutuhan pasien langsung dipenuhi mengingat terbatasnya persediaan sehingga bila ada yang membutuhkan maka PMI akan membantu dua atau tiga kantong dan selebihnya diminta untuk mencari bantuan dari pendonor lainnya.