Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

PKB GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Gelar Ibadah Syukur ke- 47 Tahun

Suasana perayaan HUT ke- 47 tahun PKB Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani, di Gedung Gereja GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani, Kota Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu (14/8/2024) malam.

 

 

Kabupaten Jayapura – Memperingati hari jadinya, Persekutuan Kaum Bapa (PKB) Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani menggelar ibadah syukur Hari Ulang Tahun (HUT) ke- 47 tahun, yang berlangsung di Gedung Gereja GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani, Kota Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu (14/8/2024).

Perayaan HUT PKB ke- 47 tahun Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani tersebut bertema, “PKB di panggil Tuhan menjadi Imam dalam rumah tangga Kristen, untuk membawa anak dan isteri kepada Tuhan melalui persekutuan-persekutuan ibadah”. Perayaan diawali dengan ibadah syukur yang dipimpin oleh Pendeta Christ Labobar.

Ketua PHMJ GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani, Pendeta Demus Wamese, S.Th., mengatakan kaum bapak adalah Imam di dalam keluarga yang harus menunjukkan peran sebagai Imam yang harus menuntun keluarga ke jalan yang dikehendaki oleh Tuhan.

“Sebagai ketua jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani, saya sampaikan pada malam ini kami boleh mengadakan ibadah pengucapan syukur peringatan HUT PKB ke- 47 tahun. Dengan sukacita perayaan hari ulang tahun dan juga kebersamaan yang telah dilakukan malam hari ini, kami sungguh bersyukur kepada Tuhan. Karena Tuhan sungguh luar biasa baik. Sehingga ibadah pengucapan syukur ini boleh berlangsung dengan aman dan baik,” ucapnya.

“Dengan Firman Tuhan yang telah disampaikan oleh bapa Pendeta Christ Labobar, itu menjadi sukacita dan juga kekuatan bagi kami sebagai persekutuan kaum bapa jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani dan lebih lagi di dalam melakukan tugas dan tanggungjawab pelayanan ke depan dengan penuh sukacita dan semangat untuk terus melayani dalam pekerjaan maupun pelayanan Tuhan,” sambungnya.

Ibadah syukur ini dihadiri oleh pengurus dan anggota PKB Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani dan PKB yang ada di Klasis GKI Sentani, yaitu dari wilayah Distrik Sentani, juga di wilayah timur dan juga Klasis GKI Port Numbay.

“Selain dari kami dalam hal ini jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani, panitia pelaksana atau PKB juga mengundang unsur PKB yang ada di Klasis GKI Sentani. Baik itu, di wilayah kota, wilayah timur dan dari Klasis GKI Port Numbay dalam hal ini jemaat GKI Efata Polimak III,” bebernya.

Sementara itu, Ketua PKB Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani, Thimotius J. Demetouw mengatakan, perayaan ibadah pengucapan syukur HUT PKB ke- 47 tahun ini merupakan kegiatan puncak dari seluruh rangkaian kegiatan yang telah dilakukan oleh PKB Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani dengan menggelar sejumlah perlombaan.

Diuraikan Thimotius Demetouw, dalam rangka menyongsong HUT PKB, maka pihak Badan Pengurus dan anggota PKB Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani telah melaksanakan kegiatan, yakni lomba lompat (balap) karung, gigit kelereng, mewarnai dan juga makan kerupuk, serta bongkar pasang puzzle gambar.

“Itu lomba untuk tingkat anak sekolah minggu dengan kategori atau kelas taman kanak-kanak (TK), kelas anak kecil, anak tanggung dan kategori remaja. Sedangkan untuk lomba Alkitab kelas remaja itu kami adakan lomba cerdas cermat Alkitab, guna mengukur sudah sejauh mana pemahaman mereka tentang Firman Tuhan. Kemudian, ada lomba gawang mini untuk kategori anak muda dan remaja yang diikuti oleh sembilan (9) rayon,” terang pria yang juga Mantan Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Jayapura ini.

“Selanjutnya, ada lomba MC (Master of Ceremony) tingkat remaja dan pemuda untuk sejak dini dilatih, guna membentuk keberanian mereka dalam hal membawa atau memandu sebuah acara dengan baik yang dilakukan pada 8 Agustus 2024 lalu. Serta, ada lomba cerdas cermat Alkitab dari bahan-bahan Alkitab yang dikeluarkan oleh Sinode GKI di Tanah Papua mulai 14 Januari hingga 30 Juni, guna dijadikan bahan dalam lomba cerdas cermat Alkitab yang diikuti sembilan rayon untuk tingkat dewasa,” tambahnya.

Melalui ibadah syukur perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke- 48 tahun PKB Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani pada 2024, Timothius berharap, semua badan pengurus dan anggota PKB Jemaat Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani harus bergandeng tangan dan bersehati menjaga persekutuan ini.

Karena Tuhan telah memberikan persekutuan ini ditengah-tengah jemaat untuk ada dan menjadi berkat kepada sesama, serta hormat bagi kemulian nama Tuhan.

“Harapan saya melalui HUT ke- 47 tahun ini, kita (PKB) besatu, bergandeng tangan, sehati dalam menjaga persekutuan ini. Selagi masih ada waktu dan selagi masih ada kesempatan, mari kita berkarya lewat apa yang sudah Tuhan berikan selama ini kepada kita, baik itu lewat tutur kata maupun tindakan kita,” pungkas Timothius Demetouw.

Selanjutnya, dilakukan pembagian hadiah kepada seluruh pemenang dari sejumlah lomba yang dilaksanakan oleh panitia penyelenggara HUT ke- 47 PKB Jemaat GKI Ebenhaezer Yonif 751/Raider Sentani. Ibadah syukuran ini diakhiri dengan makan bersama setelah dilakukan pemotongan kue ulang tahun.

 

Artikel Terkait

Polres Jayapura dan Alumni 97 SMA N 1 Sentani Gelar Lomba Mewarnai untuk Anak-Anak se-Kabupaten dan Kota Jayapura

Jems

Ketua Bawaslu Sarmi Disorot Soal Keterangan Palsu di MK dan Dugaan Gratifikasi

Jems

Tujuh Putusan PN Menguatkan Dugaan Kecurangan TSM di Sarmi, Analis: Sengketa Pilkada Sarmi di MK Harusnya Lanjut ke Pembuktian

Jems

Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Cartenz 2025, AKBP Umar: Operasi ini Penting untuk Menciptakan Kamseltibcarlantas

Jems

Kadistrik Sarmi Selatan menolak Menandatangani surat pernyataan Pemotongan Dana Kampung untuk Pilkada

Jems

Media Massa Apresiasi Pemkab Jayapura Atas Komitmen dan Realisasi Pembayaran Kerjasama Media

Jems

Elisa Bouway: Penetapan 6 Nama Calon Anggota DPRP Papua Dapeng II Sarat dengan Kolusi dan Nepotisme

Jems

BKPSDM Perpanjang Layanan Khusus Guru Honorer Sampai 15 Januari 2025

Jems

Pendaftaran P3K Diperpanjang, OPD Diharapkan Melakukan Pendampingan Agar Tidak Bermasalah

Jems

Leave a Comment