Info Papua

Pemprov Papua Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa di Sarmi

Jayapura,- Pemerintah Provinsi Papua menunjukkan kepedulian terhadap warganya yang terdampak gempa bumi di Kabupaten Sarmi dengan menyalurkan bantuan kemanusiaan.

Bantuan tersebut secara resmi dilepas oleh Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Papua, Suzana Wanggai, di Main Hall Kantor Gubernur Provinsi Papua, Rabu (25/9).

Adapun bantuan yang dikirimkan ke lokasi terdampak meliputi, beras sebanyak 1 ton, makanan siap saji sebanyak 30 karton dan air minum kemasan sebanyak 25 karton.

Pj Sekda Papua menyampaikan bahwa kehadiran pemerintah provinsi merupakan wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat yang tengah mengalami musibah.

“Bantuan ini memang tidak akan sepenuhnya menutupi kerugian akibat gempa, tetapi kami berharap dapat meringankan beban masyarakat serta menjadi tanda bahwa pemerintah hadir dan peduli,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala BPBD Provinsi Papua, Barkah Wisnu Raditya, menjelaskan bahwa gempa bumi yang mengguncang Kabupaten Sarmi termasuk dalam kategori gempa dangkal akibat aktivitas sesar di jalur Anjak Mamberamo (Mamberamo Thrust Belt).

Ia mengaku, ada beberapa titik terdampak meliputi, Kelurahan Mararena, Distrik Sarmi, Distrik Pantai Timur Bagian Barat dan  Distrik Pantai Barat.

Menurutnya, dampak kerusakan akibat gempa mencakup sejumlah rumah warga, tempat ibadah seperti gereja dan masjid, fasilitas kesehatan seperti puskesmas, serta kendaraan.

“BPBD Papua berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk memobilisasi dukungan CSR dari badan usaha di lingkungan Pemprov Papua, agar penyaluran bantuan lebih optimal,” jelas Wisnu.

Pemerintah Provinsi Papua juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap kemungkinan gempa susulan. Selain itu, semangat gotong royong diharapkan menjadi kunci utama dalam proses pemulihan kehidupan sosial di wilayah terdampak.

Related posts

Astra Motor Papua Gelar Roadshow Masjid di Bulan Ramadhan

Fani

Pemprov dan DPR Papua Sepakati Rancangan KUPA dan PPAS Perubahan APBD 2024

Bams

Kemenag Dorong Transformasi Pendidikan di SMAK Negeri Keerom

Fani

Pangdam XVII/Cenderawasih Pimpin Acara Sertijab dan Tradisi Korps Kasdam

Fani

BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Ahli Waris Yans Mallo

Fani

Stok Pangan Dipastikan Aman Jelang Natura di Jayapura

Bams

Leave a Comment