Jayapura – Rem adalah salah satu komponen paling vital dalam sistem keselamatan berkendara. Meskipun saat ini banyak sepeda motor yang dilengkapi dengan rem cakram, rem tromol masih digunakan pada sebagian besar motor Honda, khususnya di roda belakang.
Astra Motor Papua mengimbau kepada pengguna sepeda motor Honda untuk tidak mengabaikan perawatan rem tromol, demi kenyamanan dan keselamatan berkendara yang optimal di jalan raya.
Johanes Jeffrey selaku Coordinator Part Astra Motor Papua menjelaskan bahwa rem tromol bekerja dengan sistem gesekan antara kampas rem dan bagian dalam tromol. Jika tidak dirawat secara berkala, performa pengereman bisa menurun, yang tentu saja dapat membahayakan pengendara dan orang lain di sekitar. Oleh karena itu dia mengingatkan pengendara untuk memperhatikan rem tromol yang sering terlupakan.
“Meskipun tersembunyi, rem tromol sangat penting untuk menjaga keseimbangan pengereman. Kami sarankan agar konsumen memeriksa kondisi rem belakang secara rutin saat servis berkala di AHASS. Jika harus melakukan penggantian, pastikan menggunakan rem asli Honda yang terbuat dari material berkualitas tinggi sehingga memberikan daya cengkeram maksimal dan umur pakai yang lebih lama,” ungkapnya, Jumat (11/7/2025) malam.
Kampas rem yang aus atau tromol yang kotor dapat mengurangi daya cengkeram, sehingga pengereman menjadi kurang maksimal. Rem belakang yang terawatt tentunya berperan penting dalam menjaga kestabilan motor saat melakukan pengereman mendadak, terutama di jalan licin atau saat berbelok tajam. Jika rem tromol tidak dirawat, kerusakan bisa merembet ke bagian roda, arm, hingga suspensi.
Pengguna dapat memeriksa rem tromol sepeda motor Anda setiap 4.000 km atau minimal setiap 3 bulan sekali. Jika tuas rem terasa dalam atau perlu ditekan keras baru menggigit, atau terdengar suara berdecit dan terasa seret saat digunakan, itu tanda bahwa rem perlu diperiksa.
Selain itu, jika ada getaran atau ketidakstabilan saat pengereman, segera lakukan pemeriksaan untuk memastikan performa rem tetap optimal.
“Dengan Melakukan perawatan berkala jauh lebih hemat dibandingkan dengan harus mengganti seluruh sistem rem yang rusak parah. Untuk memastikan kondisi motor anda tetap optimal, konsumen disarankan untuk membawa sepeda motor mereka ke AHASS resmi terdekat yang tersebar di seluruh wilayah Papua,” pungkas Jeffrey.