Pasific Pos.com
HeadlineLintas Daerah

5 Kontingen Paduan Suara Pria Pesparawi XIII Raih Emas

5 Kontingen Paduan Suara Pria Pesparawi XIII Raih Emas. Foto Humas

Timika – Sebanyak lima kontingen berhasil menyabet emas kategori Paduan Suara Pria Pesparawi XIII se-tanah Papua yang dilaksanakan di gedung Eme Neme Yauware, Timika, Kabupaten Mimika, Papua, Senin (1/11/2021).

Lomba Paduan suara untuk kategori pria ini diikuti 11 kontingen. Dimana kontingen Kota Jayapura menjadi yang pertama tampil dengan membawakan dua buah lagu, yakni Bagi Dia yang Berkuasa sebagai lagu wajib dan lagu pilihan Lagu Pujian Bagi Tuhan dengan total poin 84,88 sehingga berhak atas medali emas.

Pada penampilan kedua dengan nomor urut 17 Kabupaten Keerom tampil dengan membawakan lagu wajib yang sama, dengan lagu pilihan bebas Bermazmurlah bagi Allah dengan skor akhir 72,13 sehingga berhak mendapatkan perak.

Selanjutnya, nomor urut 23 Kabupaten Yapen menjadi penampil ketiga dengan membawakan lagu wajib dan lagu pilihan terikat dan bebas, Ada Warna Cemerlang dan Lagu Pujian bagi Tuhan dengan skor akhir 79,75 dan mendapatkan perak.

Peserta keempat yang tampil dengan nomor urut 29 yakni Kabupaten Supiori membawakan lagu wajib dan lagu pilihan terikat yang sama dengan Yapen, namun dengan lagu pilihan bebas berjudul Tuhan Berapa Lama Lagi, berhasil meraih perak dengan total skor 76,03.

Kabupaten Membramo Tengah pada urutan melima dengan nomor urut 28 membawakan lagu wajib, lagu pilihan terikat Aku berseru Ya Tuhan dengarkanlah, dan lagu pilihan bebas Nearer My God To These total skor yang berhasil dikumpulkan 84,75 sehingga berhak mendapatkan emas.

Medali Emas kembali diraih oleh salah satu peserta perlombaan yakni Kabupaten Asmat yang maju dengan nomor urut 06 dengan total nilai 84,85. Mereka membawakan lagu wajib dan lagu pilihan terikat sama dengan lagu yang dibawakan Membramo Tengah. Kemudian untuk lagu bebas Asmat memilih Shout Glory Do.

Maju sebagai penampil ketujuh Kontingen Waropen membawakan lagu wajib diikuti dengan lagu pujian bagi Tuhan dan lagu pilihan bebas Josua The Battle of Jerichodengan hasil skor akhir 78,45 sekaligus berhak atas medali perak.

Perlombaan pun pun dilanjutkan dengan penampilan Kontingen Jayawijaya yang maju dengan nomor 19 membawakan lagu wajib dan terikat yang sama dengan Waropen, serta lagu pilihan bebas Just Cant Tell it all, atas penampilannya Jayawijaya berhak mendapatkan perak setelah berhasil mengumpulkan nilai 78,50.

Sementara itu tuan rumah Mimika dengan nomor urut peserta 14 baru tampil pada urutan tampil kesembilan dengan membawakan lagu wajib, diikuti lagu pilihan terikat Ada warna cemerlang dan pilihan bebas Suara mereka berkumandang ke ujung bumi, berkat penampilannya tuan rumah berhasil menyabet medali perak dengan skor akhir 77,60.

Kabupaten Biak Numfor yang mendapatkan urutan tampil ke-10 berhasil menyabet emas dengan total nilai 84,86 usai membawakan lagu wajib, pilihan terikat Lagu pujian bagi tuhan dan Walk in Jerussalem.

Kabupaten Jayapura yang menjadi penampil terakhir berhasil mendapat medali emas dengan total nilai 84,96 setelah membawakan lagu wajib dan pilihan terikat Lagu pujian bagi Tuhan serta pilihan bebas Let There be Light.

Berdasarkan hasil tersebut lima Kontingen yakni Kota Jayapura, Membramo Tengah, Asmat, Biak Numfor dan Kabupaten Jayapura berhasil mendapatkan emas.

Kemudian sisa kontingen hanya berhasil mengumpulkan perak, termasuk Paduan Suara Tuan Rumah Mimika.

Kabupaten Jayapura berhasil mencetak nilai tertinggi untuk kategori lomba Paduan Suara Pria (PSP) dengan nilai 84,96. (Humas PesparawiXIII / Angelbertha)