Yuk Simak Keseruan Billard Challenge with Honda!

Jayapura – Masih dalam semangat untuk mendukung kemajuan komunitas di wilayah Papua, Astra Motor Papua selaku Main Dealer sepeda motor Honda di Papua Kembali menggelar kegiatan menarik.

Kali ini, Bersama dengan Hiyakke Pool, digelar aktivitas Bertajuk “Billiard Challenge with Honda” dalam sela-sela Home Tournament yang diadakan, acara ini sukses menyedot perhatian pengunjung dan komunitas.

Mini Games ini diadakan sebagai wadah hiburan sekaligus ajang untuk lebih mengenal Honda dan Produknya dengan seru.

Shooting Challenge tentunya dipilih karena focus para pemain dan penonton pastilah di meja billiard, sehingga dengan permainan, baik pemain maupun penonton dapat lebih terikat dengan Honda dan Produknya.

agar focus yang dituju pemain bisa Tidak sekadar turnamen biasa, Honda menghadirkan konsep kompetisi yang unik dan menantang kreativitas peserta melalui dua kategori utama, yakni Trick Shot Challenge dan Ball Parking Challenge.

Keseruan pecah saat para peserta mulai unjuk kebolehan dalam sesi Trick Shot Challenge. Para peserta ditantang untuk melakukan pukulan bola dengan teknik-teknik unik namun presisi.

Tidak kalah, memasuki sesi Ball Parking Challenge, di mana akurasi dan kontrol pukulan menjadi kunci utama untuk menempatkan bola pada posisi target yang sangat presisi.

Elang Samodra selaku Marketing Manager Astra Motor Papua, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk masuk ke dalam gaya hidup (lifestyle) anak muda dan komunitas di Jayapura.

Oleh karenanya dihadirkan konsep kompetisi yang unik dan menantang kreativitas peserta melalui dua kategori utama, yakni Trick Shot Challenge dan Ball Parking Challenge.

“Kami melihat antusiasme masyarakat Jayapura terhadap olahraga biliar saat ini sangat tinggi. Oleh karena itu, melalui Billiard Challenge with Honda, kami ingin memberikan wadah yang positif dan menyenangkan bagi mereka untuk menyalurkan hobi,” kata Elang.

“Ini juga menjadi cara kami untuk terus menjalin kedekatan dan semangat Satu Hati bersama konsumen di berbagai segmen hobi,” ujar Elang, Rabu, 21 Januari 2026.

Elang menambahkan bahwa Honda tidak hanya ingin dikenal sebagai penyedia alat transportasi, tetapi juga sebagai brand yang selalu siap mendukung aktivitas kreatif dan positif dari Masyarakat, kususnya billiard.
Antusiasme tinggi juga dirasakan langsung oleh para peserta. David, salah satu peserta yang ikut serta dalam tantangan tersebut, mengaku sangat menikmati konsep acara yang berbeda dari kompetisi biliar pada umumnya.

“Tentunya Challenge ini seru banget dan beda dari biasanya. Kalau turnamen biasa kan cuma adu skor, tapi di sini ada Diselingi Trick Shot dan Ball Parking yang benar-benar menguji skill dan ketenangan kita, semoga acara seperti ini dapat terus ada dan komunitas billard menjadi makin bertumbuh,” ungkap David dengan antusias.

Acara ini ditutup dengan pembagian hadiah bagi para pemenang yang berhasil menaklukkan tantangan-tantangan tersebut, serta sesi foto bersama yang mempererat keakraban antara pihak Astra Motor Papua dan komunitas.

Related posts

Anindya Bakrie Hattrick Jadi Ketum PB Akuatik Indonesia

Bams

Empat Laga PSBS di Boyong ke Stadion Lukas Enembe

Bams

Lepas Pemain Timnas ke Australia, Erick Thohir: Persiapan Baik, Semoga Lancar Bertanding

Bams

Sempat Pimpin Balapan, Pebalap Astra Honda Melaju Kencang di ATC Buriram

Fani

Melalui Layanan Telekomunikasi Digital Terbaik, TelkomGroup Sukseskan PON 21 Aceh-Sumut

Fani

Target Rajai Asia, Ketangguhan CBR Series Jadi Andalan Astra Honda di ARRC 2025

Fani

Leave a Comment