Pasific Pos.com
Kota Jayapura

PHMJ Gelar Kopdargab Bahas Kegiatan Ramadan dan Seusai Lebaran

Kopdar PHMJ.

Jayapura – Paguyuban Honda Motor Jayapura (PHMJ) menggelar Kopdar Gabungan di momen Ramadan tahun ini. Kopdargab ini membahas berbagai kegiatan selama bulan ramadan dan setelah bulan ramadan.

“Kegiatan Kopdargab ini kami tujukan untuk membahas berbagai kegiatan kita selama bulan ramadan. Selain itu juga kami membahas agenda kita setelah lebaran nanti,” ujar Ketua Umum PHMJ, Riswandi.

Riswandi menyebut dari Kopdargab ini lahir ide-ide kegiatan yang menarik dan positif dari para anggota. “Hal ini sesuai dengan tujuan PHMJ juga, kami ingin memberikan manfaat kepada masyarakat luas, selain untuk anggota,” kata dia.

Riswandi menyebut salah satu agenda terdekat yang akan digelar yaitu Bikers Soleh di Panti Asuhan Muhammadiyah Arso 10, direncanakan tanggal 24 Maret 2024 mendatang. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat memberi manfaat juga.

“Lalu kami juga akan menggelar kompetisi safety riding yang akan dilaksanakan bulan April seusai lebaran. Kami harap melalui kegiatan ini memberi dampak yang positif juga, setiap orang lebih sadar keselamatan berkendara,” kata dia.

PIC Community Astra Motor Papua, Dulfi Ade Putra mengatakan pihak Astra Motor Papua selaku main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Papua dan Papua Barat turut mendukung Kopdargab ini. Menurutnya dari Kopdargab ini lahir ide-ide kegiatan positif dari PHMJ.

“Tentunya kami Astra Motor Papua terus mendukung kegiatan dari rekan-rekan di komunitas.

Kami harap kegiatan yang sudah direncanakan bisa berjalan baik dan memberi manfaat,” ujar Putra.