Persipura Masih Bidik Pemain Baru di Bursa Transfer

Jayapura – Persipura Jayapura belum berhenti menambah kekuatan pada bursa transfer musim 2026. Setelah resmi mendapatkan tanda tangan pemain naturalisasi asal Brasil, Osas Saha, manajemen dan tim pelatih masih membuka peluang merekrut dua hingga tiga pemain tambahan.

Pelatih Persipura Jayapura, Rahmad Darmawan, mengatakan bahwa perekrutan pemain dilakukan berdasarkan hasil evaluasi dan kebutuhan tim saat ini.

Hal tersebut disampaikannya kepada awak media di sela-sela latihan tim di Stadion Mandala, Jayapura, Selasa sore.

Menurut Rahmad, kehadiran Osas Saha diharapkan dapat memperkuat kedalaman skuad Persipura, khususnya di lini depan.

Selain itu, perekrutan ini juga menjadi langkah antisipasi jika sejumlah pemain muda Persipura harus bergabung dengan Tim Nasional U-19 dalam waktu dekat.

“Saya melakukan scouting untuk beberapa pemain dan memilih yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan tim,” ujar Rahmad.

Pelatih yang akrab disapa RD itu menambahkan bahwa Osas Saha diproyeksikan sebagai striker tambahan guna mengantisipasi kemungkinan cedera pemain depan.

Selain kualitas individu, pemilihan Osas Saha juga disesuaikan dengan rencana taktikal tim ke depan.

“Ada beberapa pemain seperti Boaz yang mungkin akan saya ubah posisi bermainnya. Jadi komposisi pemain akan disesuaikan dengan kebutuhan tim,” jelasnya.

RD menegaskan bahwa selain Osas Saha, Persipura masih membutuhkan satu hingga dua pemain lagi, bahkan bisa bertambah menjadi tiga pemain. Hal ini juga dipengaruhi kondisi pemain yang masih dalam masa pemulihan cedera, seperti Ian Kabes.

“Untuk posisi pemain yang akan direkrut belum bisa dipastikan, karena saya masih melihat komposisi riil pemain yang ada,” katanya.

Terkait pemain asing, Rahmad mengaku belum memiliki rencana dalam waktu dekat. Namun, jika memang sangat dibutuhkan, pihaknya akan berkoordinasi dengan manajemen, mengingat jendela transfer masih cukup panjang.

Saat ini, katanya, fokus utama Persipura Jayapura adalah meningkatkan kualitas permainan tim. Rahmad menyadari bahwa seluruh tim pesaing juga melakukan penambahan pemain, sehingga peningkatan performa menjadi kunci untuk menjaga peluang Persipura lolos ke Liga 1.

“Kami harus memperbaiki kualitas permainan anak-anak agar tetap bisa bersaing untuk lolos ke liga satu,” pungkasnya. (Enzo)

Related posts

Daya Beli Masyarakat Papua Diprediksi Meningkat Pasca Pencairan THR dan TPP

Bams

Terbang Layang Sumbang Dua Medali Perak

Bams

Provinsi Papua Tengah Sekolahkan 120 Anak Papua Tengah, ke Sekolah genIUS

Fani

Papua Tertinggi Angka Pengangguran

Fani

Kota Mulia Ricuh Paska Tertembaknya 3 Warga Sipil

Fani

Polisi Dalami Penyebab Kebakaran Bangunan Panti Asuhan di Jayapura

Fani

Leave a Comment