Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

Pengunjung di Hari Terakhir Pelaksanaan FDS Capai 5000 Orang

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Jayapura yang juga Ketua Panitia FDS 2023, Ted Y. Mokay

 

Sentani – Pengunjung di hari terakhir pelaksanaan Festival Danau Sentani (FDS) ke -XIII disebut capai 5000 orang.

Ted Y. Mokay Selaku ketua Panitia FDS usai penutupan FDS tahun 2023, di Pantai Kalkhote Kampung Harapan, Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Papua, Jumat (7/7/2023) menyebut kebanyakan pengunjung merupakan masyarakat yang datang dari Kabupaten Jayapura dan Kota Jayapura.

“Selain itu ada juga dari Kabupaten Keerom dan Kabupaten Sarmi. Jadi sangat banyak kalau kami perkirakan ada sekitar 5000 pengunjung,” ungkapnya.

Selain masyarakat lokal, ia juga menyebut ada wisatawan asing yang datang berkunjung ke FDS. “Kalau tadi pagi, saya lihat mereka rombongan ada sekitar 5 orang. Mungkin saat ini juga ada yang datang tapi karena banyaknya pengunjung kita belum kembali melakukan pendataan,” katanya.

Sementara untuk perputaran uang selama FDS berkisar 3-5 miliar belum termasuk yang menginap di Hotel.

” Walau kami tidak mencatatnya satu persatu karena merupakan tugas Litbang tetapi pengalaman pada FDS sebelumnya sekitar 3-miliar perputaran uang untuk UMKM.” sebutnya.

Ketika ditanyakan upaya untuk memasukan kembali FDS kedalam Kharisma Event Nusantara (KEN), ia menegaskan saat ini sedang berupaya untuk masuk kembali dalam KEN tersebut.

Tetapi lanjut pria yang akrab disapa Ted, salah satu syarat waktu pelaksanaanya tidak boleh berubah-ubah.” Jadi salah satu syaratnya tanggal pelaksanaan tidak boleh berubah. Karena kalau sudah masuk dalam kalender pariwisata nusantara tanggal tidak boleh berubah, sekali saja berubah dicoret keluar.” jelas Ted.

“Oleh karena itu, pengalaman tahun sebelumnya tidak boleh terulang karena tanggal berubah menyebabkan FDS dicoret dan tidak masuk dalam 100 even nasional,” tegasnya.

Ia menambahkan sebelumnya pada saat pembukaan, Menparekraf Sandiaga Salahudin Umo sudah berjanji akan kolaborasi agar tahun depan FDS bisa masuk dalam Karisma Event Nusantara.

Artikel Terkait

Ditemui Pengurus KKI, Wabup Haris Yocku Nyatakan Komitmen Pemkab Jayapura Dukung Kejurda Karate

Jems

Hadiri Pentas Seni SMPN 2 Sentani, Wabup Haris Yocku Apresiasi Para Pelajar

Jems

Max Ohee: 1 Mei, Hari bersejarah Menandai kembalinya Papua ke dalam NKRI

Jems

Resmi Dilantik Sebagai Kepala Bappenda, Budi Prodjonegoro Yokhu Siap Optimalkan Potensi PAD

Jems

Penutupan Rapat Paripurna V Masa Sidang I Tentang Raperda Non APBD Tahun 2025

Jems

Wabup Haris Yocku Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Pendapat Akhir Fraksi DPRK Jayapura

Jems

Pemkab dan Polres Jayapura Mediasi Pertikaian antara Kedua Kubu di Kampung Harapan

Jems

Bupati Yunus Wonda Sampaikan Pidato Pertamanya Dalam Paripurna DPR

Jems

Media Massa Apresiasi Pemkab Jayapura Atas Komitmen dan Realisasi Pembayaran Kerjasama Media

Jems

Leave a Comment