Pasific Pos.com
Papua Selatan

Peduli Penanganan Covid, KASAL Serahkan Bantuan Ke Rumah Sakit AL

1806211
Penyerahan bantuan oleh Kasal beserta ibu (foto:iis)

MERAUKE,ARAFURA,-KASAL Laksamana TNI Yudo Margono, SE, MM dalam kunjungannya ke Kabupaten Merauke selain melakukan beberapa agenda kegiatan, turut menyerahkan bantuan khusus terkait dengan upaya pencegahan pandemi Covid 19 di Kabupaten Merauke. Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian KASAL kepada masyarakat di ujung timur Indonesia ini agar tetap terlindungi dari dampak pandemi Covid 19. Bantuan telah diserahkan oleh Kasal beserta istri, Ny.Vero Yudo Margono selaku Ketua Umum Jalasenastri di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Rabu lalu dan mendapat sambutan yang positif.

1806212Mengenai bantuan tersebut telah disampaikan oleh KASAL kepada wartawan usai meresmikan Kampung Bahari Nusantara (KBN) di Pantai Lampu Satu bahwa jajaran TNI Angkatan Laut juga menunjukkan kepedulian terhadap upaya penanggulangan Covid 19 di negara ini hingga ke wilayah kabupaten termasuk Kabupaten Merauke. TNI Angkatan Laut benar-benar komit dalam hal ini dengan harapan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat. KASAL juga menekankan kepada para prajurit dan PNS di lingkup Lantamal XI untuk senantiasa menjaga protokol kesehatan selama masa pandemi.

Saat melakukan peninjauan ke Rumah Sakit TNI Angkatan Laut, KASAL menyerahan bantuan matkes peduli TNI AL terhadap percepatan penanganan Covid-19 di Merauke berupa 2000 kit swab antigen bio sensor dan 50 paket APD kepada Diskeslantamal XI. Agenda kunjungan kerja KASAL beserta ibu ke Merauke, selain untuk melihat prajuritnya juga memberikan alat alat kesehatan bagi rumah sakit atau balai pengobatan sesuai anjuran dari pemerintah, dalam hal ini Panglima TNI. Saat tiba beserta rombongan di rumah sakit, KASAL turut meninjau sarana dan prasarana, alur penanganan Covid-19 dan alat kesehatan terbaru bantuan dari Mabes AL berupa CT Scan 128 slice.**