Pasific Pos.com
Lintas Daerah

Peduli Anak-Anak Aibon, Nova Gebze Dan TP PKK Usulkan Solusi Ini

MERAUKE,- Ketua TP PKK Kabupaten Merauke, Nova Gebze menunjukkan kepedulian kepada anak-anak yang berusia sekolah namun lebih sering berada di jalan dan yang lebih miris ketagihan menghisap lem aibon. Pasalnya hingga saat ini mereka masih berkeliaran di sepanjang jalan Kota Merauke dan tidak jarang nongkrong di depan toko hingga malam hari.

Nova merasa prihatin dengan kondisi anak-anak tersebut dan berharap lebih mendapatkan perhatian orang tua. Jangan sampai mereka minim perhatian kedua orangtuanya sehingga terpaksa berada pada posisi atau kondisi yang tidak diinginkan. Selaku pimpinan di lingkup organisasi PKK, ia mengusulkan agar anak-anak tersebut bisa ditampung pada satu tempat khusus.

Namun ia menegaskan bahwa tempat itu bukan tempat rehabilitasi dan pihaknya telah mengusulkan di Panti Asuhan Kartini. Diharapkan mereka dapat menjalani kehidupan yang lebih baik, dibimbing secara mental spiritual dan mendapat perhatian lainnya agar mau kembali bersekolah.

“Itu usulan kami, untuk sementara mereka ditampung di sana agar mau kembali ke bangku sekolah sambil kita menunggu program yang lain, salah satunya Sekolah Rakyat,”terangnya kepada wartawan di aula kantor bupati, Rabu (21/5). Nova menjelaskan, pihak orang tua juga perlu diberikan pemahaman terlebih dahulu apakah bersedia anaknya dibina di panti asuhan atau tidak. Ini penting karena pihaknya ingin anak-anak tersebut mendapat perhatian dan orang tua mereka juga turut dilibatkan.(Iis)

kampungbet

Leave a Comment