Pasific Pos.com
Sosial & Politik

Gelar Turnamen Catur, Ruddy Bukanaung: Ini Ajang Silaturahmi Dengan Pecatur Kabupaten Jayapura

Caleg DPRD Kabupaten Jayapura dari Partai NasDem nomor urut 2 dapil Jayapura II, Ruddy Bukanaung SE ketika melakukan eksibisi dengan salah satu peserta turnamen catur di Kediaman Pribadinya, Kawasan Lampu merah Pasar Lama Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis (8/2/2024).

 

 

Sentani – Caleg DPRD Kabupaten Jayapura Partai NasDem nomor urut 2, Ruddy Bukanaung, SE menggelar turnamen catur Ruddy Cup I Tahun 2024, di kediamannya yang berada di Kawasan lampu merah Pasar Lama Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis (8/2/2024).

Turnamen catur piala Ruddy yang direncanakan selama sehari ini dimulai pukul 09.00 WIT hingga selesai dengan peserta sebanyak 30 orang putra-putri dengan sistem lima babak hingga partai final. Turnamen ini dibuka oleh Ruddy Bukanaung.

Turut hadir dalam turnamen tersebut diantaranya relawan RB, kader partai dan masyarakat Kota Sentani pecinta olahraga catur.

Kepada wartawan, Ruddy menuturkan turnamen catur Ruddy Cup I digelar sebagai ajang silaturahmi dengan masyarakat khususnya para pecatur di Kabupaten Jayapura.

“Jadi ini kami gelar sebagai ajang silaturahmi dengan masyarakat terlebih khusus para pecatur di Kabupaten Jayapura,” kata Ruddy Bukanaung usai membuka turnamen tersebut.

Menurutnya, turnamen catur ini bisa terlaksana atas dukungan komunitas atau pengurus catur yang ada di Bumi Khenambay Umbay.

“Untuk itu, selaku pembina Percasi Kabupaten Jayapura, saya memberikan apresiasi kepada pengurus yang boleh mendukung penyelenggaraan event turnamen ini,” ucapnya.

Kedepan, Ruddy yang juga Ketua Pengcab PTMSI Kabupaten Jayapura ini mengharapkan turnamen olahraga catur ini dapat diselenggarakan secara rutin dan kontinyu.

“Jadi harapan kami turnamen ini bisa dilaksanakan secara rutin, tetapi harus lebih meriah lagi dengan mengundang teman-teman pecatur dari Kota Jayapura dan Kabupaten Keerom,” kata Ruddy.

Terkait dengan peserta yang mengikuti turnamen catur kali ini, Ruddy mengatakan yang terdaftar ada sebanyak sekitar 30 orang.

“Dan ini bersifat umum. Jadi ada beberapa peserta turnamen catur dari kalangan wanita, anak muda dan juga orang tua,” jelas Ruddy.

Artikel Terkait

KPU Tetapkan Yunus Wonda-Haris Richard Yocku Jadi Bupati dan Wabup Jayapura Terpilih

Jems

Resmi ditetapkan Sebagai Wabup Jayapura, Haris Yocku: Kemenangan ini Milik Seluruh Masyarakat

Jems

Pasca Putusan MK dan Penetapan KPU Kabupaten Jayapura, Ini Permintaan Ondo William Yoku

Jems

Mahasiswa Universitas Cendrawasih Mendukung Penuh Program Pemerintah Pusat

Jems

Polres Jayapura dan Alumni 97 SMA N 1 Sentani Gelar Lomba Mewarnai untuk Anak-Anak se-Kabupaten dan Kota Jayapura

Jems

Ketua Bawaslu Sarmi Disorot Soal Keterangan Palsu di MK dan Dugaan Gratifikasi

Jems

Tujuh Putusan PN Menguatkan Dugaan Kecurangan TSM di Sarmi, Analis: Sengketa Pilkada Sarmi di MK Harusnya Lanjut ke Pembuktian

Jems

Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Cartenz 2025, AKBP Umar: Operasi ini Penting untuk Menciptakan Kamseltibcarlantas

Jems

Kadistrik Sarmi Selatan menolak Menandatangani surat pernyataan Pemotongan Dana Kampung untuk Pilkada

Jems

Leave a Comment