Pendidikan & Kesehatan

AHM Best Student 2025 Bagi Siswa Berprestasi Papua

Jayapura – Sebagai bentuk apresiasi dan dukungan kepada dunia pendidikan di Papua, Astra Motor Papua kembali menggelar Astra Honda Motor Best Student (AHMBS) 2025. Rangkaian kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid di Main Dealer Astra Motor Papua sejak pertengahan bulan September 2025 dan pengumuman pemenang dilakukan pada 30 September 2025.

Marketing Manager Astra Motor Papua, Elang Samodra menjelaskan bahwa AHMBS sendiri merupakan sebuah kompetisi tahunan yang menjadi wadah bagi siswa berprestasi tingkat SMA/SMK sederajat untuk menuangkan ide dan inovasi berdampak positif bagi masyarakat.

“Melalui AHMBS merupakan bentuk tanggung jawab sosial perusahaan dalam bidang pendidikan. Melalui semangat contribution to the nation, melalui kegiatan ini kami ingin mendorong lahirnya generasi muda Papua yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga kreatif, peduli lingkungan, dan mampu memberikan solusi nyata bagi Masyarakat,” Elang.

Bertema “Gen-Z do Small Steps, Big Impact!”, AHMBS tingkat regional Papua diikuti oleh 25 tim yang berisi siswa/i dari berbagai SMA dan SMK di pulau Papua. Hasil kompetisi menempatkan SMAS Averos Sorong sebagai Juara 1 dengan karya berjudul “Turn Back Emissions: Sistem Pengawasan Emisi Gas Kendaraan Terintegrasi Berbasis Perangkat Digital dan IOT”.

Berikut Tiga Besar juara AHMBS Tingkat regional Papua:

• Juara 1 diraih oleh Nathaniel Ariel Mulkay dari SMAS Averos Kota Sorong
• Juara 2 diraih oleh Syairah Rahmadoan dari SMAS Averos Kota Sorong
• Juara 3 diraih oleh Tiara Putri Aprilia dari SMA YPPK Taruna Dharma Jayapura

“Dengan adanya kegiatan ini kami ingin menumbuhkan semangat dan inovasi anak muda papua dalam bidang pendidikan. Kami juga berkomitmen untuk terus menghadirkan kontribusi nyata bagi bangsa melalui pendidikan dan membawa perubahan positif, tidak hanya di Papua, tetapi juga di Indonesia,” tutup Elang.

situs slot gacor

Related posts

Roadshow Astra Motor Tanah Hitam di SMKN 5 Jayapura

Fani

Dokter Asal Papua Sampaikan Aspirasi, Fraksi NasDem DPRP Komitmen Menindaklanjuti

Bams

BPJS Kesehatan Nobatkan Sejumlah Faskes Terbaik Tahun 2025 di Wilayah Jayapura

Fani

Setetes Darah Sangat Penting, Kasdam XVII/Cenderawasih Pimpin Donor Darah

Fani

Institut Teknologi PLN Bersama APERTI BUMN Buka Program Beasiswa Nasional

Fani

Program JKN Ringankan Biaya Melahirkan, Ance : Saya Sangat Terbantu

Fani

Leave a Comment