Penamatan TK Hangtuah Jayapura Dimeriahkan Penampilan Drumband

Jayapura – Penampilan Drumd Band TK Hangtuah cabang Jayapura memukau Komandan Lantamal X Jayapura Brigjen TNI (Mar)  Ludi Prastyono, M.Tr. Opsla., dan para hadirin serta  orang tua yang menyaksikan kagum dibuatnya.

Atraksi Drum Band oleh TK Hangtuah sebagai  pembuka saat acara pentas seni dan pengamatan TK Hangtuah cabang Jayapura, di Aula Samudera Loka Mako Lantamal X Jayapura, Kamis (20/6/2024).

Bertemakan “Bangkitkan Prestasi Menuju Generasi Emas Berkarakter Dan Berbudi Pekerti “.

Pada tahun ajaran 2023/2024 TK Hangtuah cabang Jayapura menamatkan sebanyak 24 siswa siswi terdiri dari 11 orang laki-laki dan 13 orang perempuan.

Anggota Pengawas Yayasan Hangtuah cabang Jayapura sekaligus Ketua Korcab X DJA III Ny. Indah Ludi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada para orang tua yang telah mempercayakan pendidikan anak-anak didik di taman kanak-kanak ini.

“Kerjasama dan dukungan dari orang tua sangat penting bagi kesuksesan pendidikan anak-anak kita.” Ucapnya.

Dikatakan, yang terpenting adalah anak-anak dapat belajar tentang nilai-nilai agama, persahabatan, kejujuran dan semoga kalian ini adalah bekal yang berharga yang akan kalian bawa pada pendidikan berikutnya.

Sementara Pengawas PAUD Distrik Jayapura Selatan Kota Jayapura Maria Manggo, S.Pd., menyampaikan ucapan terima kasih kepada pengawas cabang Jayapura Yayasan Hang Tuah dan terimakasih juga untuk guru yang sudah mendidik dan membimbing kepada anak-anak, sehingga menjadi anak-anak yang mandiri, cerdas.

“Kurikulum merdeka yang sudah diberlakukan serta Transisi Paud ke SD yang menyenangkan anak tidak belajar calistung di kelas awal SD,” Ucap Ibu Marta Manggo.

Pada kesempatan itu pula kepala sekolah menyerahkan ijazah kepada perwakilan orang tua didik. Acara makin meriah dengan penampilan kolone senjata dan tarian daerah sampai drama dan baca puisi.

Di penghujung acara Angwas Yayasan Hangtuah cabang Jayapura Ny. Indah Ludi memberikan cindera mata kepada kepala sekolah TK Hangtuah cabang Jayapura.

Turut menyaksikan acara pengamatan TK Hangtuah cabang Jayapura Aspers Danlatamal X, Kadisminpers Lantamal X, Pjs. Palaksa Denma, Anggota pengawas yayasan Hangtuah cabang Jayapura, Pengawas PAUD Distrik Jayapura Selatan Kota Jayapura dan Para orang tua wali murid.

Related posts

Pengecekan Sejumlah Ruas Jalan Povinsi, DPRK Keerom Koordinasi Ke Komisi IV DPR Papua

Bams

Relawan Terus Bergerak, Sahabat PW Gelar Turnamen Gaplek PW Cup 

Bams

Tonny Tesar: Sosialisasi Pancasila Wujud Komitmen Membumikan Nilai-Nilai di Papua

Bams

GKI Syaloom Pasifik Indah Bentuk Yayasan Efata Sinar Sejahtera untuk Perkuat Pelayanan Sosial

Bams

Maulid Akbar dan Pelantikan Pengurus DDI, Perkuat Moderasi dan Pendidikan di Tanah Papua

Fani

Muswil PPP se-Papua Raya Jadi Tonggak Dimulainya Konsolidasi Menyeluruh Menuju Pemilu 2029

Bams

Leave a Comment