Pasific Pos.com
Pendidikan & Kesehatan

Karyawan Fox Hotel Jayapura Disuntik Vaksin Booster

Karyawan Fox Hotel Jayapura saat disuntik vaksin. (Foto : Istimewa)

Jayapura – Manajemen Fox Hotel Jayapura mengadakan vaksinasi Covid-19 booster bagi seluruh karyawan dan keluarga karyawan serta karyawan hotel lainnya yang berada di sekitar Fox Hotel Jayapura pada Kamis (27/1/2022).

Bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Papua, kurang lebih 80 orang mengikuti program tersebut.

“Dengan telah divaksinnya semua karyawan Fox Hotel Jayapura, maka tamu-tamu tidak perlu ragu lagi untuk datang dan menginap, karena karyawan memiliki ketahanan tubuh yang lebih baik terhadap Covid-19, serta memiliki resiko yang sangat rendah untuk menjadi pembawa virus corona,” kata Joanne F.Wullur selaku General Manager Fox Hotel Jayapura.

Tak hanya vaksin, manajemen tetap memberlakukan protokol kesehatan yang ketat di seluruh area hotel, seperti penggunaan double masker bagi semua karyawan, pengecekan suhu badan pada saat masuk ke area hotel serta penyemprotan desinfektan secara berkala di kamar tamu dan di area publik.

“Bahkan Fox Hotel Jayapura saat ini sudah mewajibkan setiap tamu yang tinggal untuk melakukan scan QR code melalui aplikasi Peduli Lindungi,” kata Joanne, Sabtu (29/1/2022).

Dia menambahkan bahwa pihaknya mewajibkan seluruh karyawan Fox Hotel Jayapura untuk mengikuti vaksinasi Covid-19. Joanne mengapresiasi para karyawan yang dengan rela mengikuti program vaksinasi booster tersebut.

“Karyawan telah teredukasi dengan baik dan mengerti benar manfaat vaksin bagi kesehatan dan keluarga,” ucap Joanne.

Dia menegaskan bahwa program vaksinasi booster yang digelar pihaknya tidak dikenakan biaya apapun. Hal tersebut sejalan dengan program Ascott care atau komitmen standar kebersihan dan keselamatan dari Ascott Limited dan Tauzia Hotels Management.

Sebelumnya, Fox hotel Jayapura telah menerima Sertifikasi Cleanliness, Health, Safety and Environment (CHSE) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia dengan hasil sangat baik.

Vaksinasi booster adalah vaksinasi Covid-19 setelah seseorang mendapat vaksinasi primer dosis Lengkap yang ditujukan untuk mempertahankan tingkat kekebalan serta memperpanjang masa perlindungan

Vaksinasi booster diselenggarakan oleh Pemerintah dengan sasaran masyarakat usia 18 tahun ke atas dan telah mendapatkan vaksinasi primer dosis lengkap minimal 6 bulan sebelumnya.

Ketua PHRI Papua, Syahrir Hasan turut menghadiri dan mengikuti program vaksinasi booster ini. Dia mengungkapkan mengikuti vaksinasi booster untuk memberikan contoh bagi para pelaku pariwisata di Papua dan mengajak untuk segera mendaftarkan diri mengikuti vaksinasi booster. (Zul)