Pasific Pos.com
Pendidikan & Kesehatan

SMKN 3 Jayapura Terima Hibah dari United Tractor

Penyerahan bantuan dari United Tractors

Jayapura – SMK Negeri 3 Tekhnologi Dan Rekayasa Jayapura menerima hibah dari United Tractor. Hibah dari United Tractor (UT) berupa furniture dan satu unit alat berat.

Hibah ini sebagai bentuk kepedulian UT kepada SMKN 3 Jayapura selaku sekolah binaannya.

Penyerahan hibah ini dilakukan oleh Branch Operation Head UT Rimba Kusumadilaga dan diterima oleh Kepala Sekolah (Kepse) SMKN 3 Jayapura Melkianus Mawene.

Branch Operation Head UT Rimba Kusumadilaga berharap hibah ini akan berguna bagi proses belajar di SMKN 3 Jayapura. “Semoga alat berat yang kami berikan dapat digunakan sebagai alat pembelajaran,” ujar Rimba.

Lebih lanjut dikatakannya semoga jurusan alat berat dapat segera dibuka sebab memiliki peluang yang sangat besar. “Saat ini di Papua sangat membutuhkan tekhnisi dan operator alat berat. Sebab selama ini teknisi dan operator masih didatangkan dari luar Papua,” ujar Rimba.

Sementara itu Kepala SMKN
3 Jayapura Melkianus Mawene mengatakan bahwa program alat berat akan segera dibuka. “Program alat berat ada pada jurusan otomotif. Dan sangat memungkinkan untuk dibuka tahun ini, dengan mengalihkan siswa otomotif kelas X,” ujar Kepsek.

“Kami sudah membahas dan merencanakannya di awal tahun ajaran ini,” ujarnya.

Sementara itu disepakati untuk dilakukan kerjasama lainnya seperti kelanjutan studi, penerimaan pegawai dan fasilitas perpustakaan online.