Pasific Pos.com
Papua Selatan

Sambut Yonif Raider 600/Modang, Danrem Minta Prajurit Lakukan Ini

Danrem 174/ATW, Brigjen TNI E.Reza Pahlevi, SE  saat diwawancara (foto:iis)

MERAUKE,- Danrem 174/ATW, Brigjen TNI E.Reza Pahlevi, SE meminta kepada seluruh personil Satgas Satuan Organik wilayah Papua, Yonif Raider 600/Modang agar selama melaksanakan tugas senantiasa meningkatkan kewaspadaan karena prinsip dalam melaksanakan tugas operasi tidak ada daerah yang aman.

Adapun kegiatan yang ditonjolkan lebih kepada kegiatan teritorial dengan membantu masyarakat yang bermukim di wilayah pedalaman dan perbatasan negara. “Mungkin pemerintah belum menyentuh mereka sehingga kita yang terdepan merangkul mereka, paling tidak memberikan pemahaman dan mengedukasi masyarakat di berbagai bidang.

Baik kesehatan, pendidikan, pertanian dan lain sebagainya, semua akan kita bantu dengan tujuan untuk kesejahteraan mereka,”jelas Danrem kepada wartawan usai memimpin upacara penerimaan Satgas Satuan Organik wilayah Papua, Yonif Raider 600/Modang di Pelabuhan Yos Sudarso, Sabtu (28/5).

Lebih lanjut ia mengungkapkan, sebelum melaksanakan tugas operasi maka 4 bulan sebelumnya, komandan satuan sudah datang terlebih dahulu untuk melakukan survey. Namanya latihan pra tugas agar prajuritnya lebih memahami apa saja yang nanti akan dilakukan selama bertugas.

Untuk kendala pada dasarnya tidak ada yang signifikan, hanya saja faktor kewilayahan yang masih sulit ditambah lagi sarana transportasi yang masih perlu kerja keras untuk mendapatkannya. Dalam hal ini prajurit masih mengandalkan kapal-kapal masyarakat dan tidak bisa diboking sekaligus.

“Setiap satuan tugas operasi akan bertugas selama 9 bulan, namun tetap mengikuti dinamika dan perkembangan situasi. Contohnya yang akan diganti ini adalah Batalyon 315 yang seharusnya sejak 3 bulan lalu sudah masuk namun terpaksa diundur,”terangnya.

Hal senada juga ia tegaskan dalam amanatnya saat upacara agar selain waspada para prajurit juga harus disiplin selama bertugas serta menjaga naluri keprajuritan sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Di daerah ini juga terdapat satuan lain, baik TNI maupun Polri dengan tugas yang berbeda-beda, oleh sebab itu kenali satuan kawan dan lakukan koordinasi dengan baik.

Ia juga meminta dukungan dan saran dari pimpinan instansi terkait agar para prajurit dapat melaksanakan tugas dengan baik. “Ingat, wilayah tugas kalian memang relatif aman namun di sejumlah tempat pernah terjadi gangguan oleh kelompok bersenjata. Untuk itu penting agar selalu meningkatkan koordinasi dan kewaspadaan,”pungkasnya.**