Pasific Pos.com
Papua Selatan

PT.BIA Dan Yasanto Kembali Tandatangani MoU

MERAUKE,ARAFURA,-Presiden Direktur PT BIA, Kong Byoung Sun mengemukakan bahwa penandatanganan antara PT.BIA dengan pihak Yasanto dalam upaya penanggulangan HIV dan AIDS merupakan bentuk komitmen dan tanggung jawab PT BIA dalam bidang Corporate Social Responsibility. Pihaknya berharap kerja sama ini akan menghasilkan program-program yang dapat membantu dan melancarkan segala aktivitas sosial yang sangat dibutuhkan masyarakat dan karyawan PT BIA.

“Saya berharap kerja sama ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang membutuhkan,”ujar Kong Byoung Sun pada penandatanganan MoU terkait dengan  penanggulangan HIV dan AIDS serta pengembangan SDM di wilayah kerja PT BIA yang berlangsung di ruang rapat Kantor Yasanto belum lama ini. Sementara itu Ketua Pengurus Yasanto, Leonardus Mahuze menyampaikan bahwa MoU yang ditandatangani merupakan MoU ketiga dengan PT BIA dan selama ini mampu berjalan dengan baik.

Inti dari kerja sama tersebut adalah pelaksanaan tes HIV kepada seluruh karyawan yang bekerja di PT BIA, oleh sebab itu pihaknya mengucapkan terima kasih karena PT BIA benar-benar menyadari bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat. Selain VCT ada pula beberapa kegiatan pendukung lain seperti penyuluhan, pelatihan relawan dan lain sebagainya. Leonardus menambahkan, apresiasi diberikan kepada PT BIA karena telah mempercayakan Yasanto untuk membantu penanganan HIV dan AIDS  khususnya bagi karyawan perusahaan. “Atas nama Yasanto kami mengucapkan terima kasih karena sudah mendapat kepercayaan ini dan semoga kerja sama ini tetap berlanjut, baik kerja sama yang sudah berjalan dua tahun lalu maupun MoU yang baru saja ditandatangani tahun ini dengan PT.BIA,”harap Leonardus.