Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Nikmati Sensasi Kopi Roasting Khusus di Wawawa Cafe

Jayapura – Para penikmat kopi kini semakin dimanjakan dengan kehadiran Wawawa Café. Hadir sejak awal Desember 2018, café ini menyediakan  sensasi kopi yang diroasting khusus perpaduan kopi Arabika dan Robusta.

Café yang berada di Jalan Gerilyawan Abepura, Kota Jayapura ini menyediakan beragam minuman terbuat dari kopi yang dapat membuat pengunjung betah berlama-lama untuk menikmati beragam rasa kopi.

Penanggung Jawab Wawawa Café, Tio menuturkan, Wawawa Café menyediakan kopi impor dan tradisional dengan harga terjangkau.

Wawawa Café dilengkapi fasilitas internet gratis, penikmat kopi yang hobi berselancar di dunia maya, café ini dapat dipilih sebagai tempat nongkrong.

Café ini juga menyediakan spot berselfie ria di lantai dua, furniture yang digunakan cukup unik memanfaatkan limbah kaleng cat sebagai tempat duduk selain yang terbuat dari kayu termasuk meja.

Selain beragam rasa kopi, café ini juga menyediakan beragam minuman ice blend dengan harga terjangkau yang juga terbuat dari kopi.

Tak hanya kopi, Wawawa Café juga menyediakan beragam paket harga murah vsudah termasuk makanan dan minuman.

“Tersedia paket hemat ayam kremes atau ayam panggang plus teh panas atau dingin, ada juga nasi goreng kampung gratis teh panas atau dingin, dan paket roti bakar gratis teh panas atau dingin, kopi hitam atau kopi dingin, “kata Tio, Rabu (30/1/2019). (Zulkifli)