Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

New Honda ADV 160 Resmi Diperkenalkan di Papua

Foto bersama wartawan dan manajemen Astra Motor Papua saat launching Honda ADV 160.

Jayapura – Astra Motor Papua sebagai Main Dealer sepeda motor Honda di Papua resmi memperkenalkan sepeda motor terbaru dari Honda, yaitu New Honda ADV 160 dalam acara press gathering di Hangover Resto, Jayapura, pada 14 Oktober 2025.

Acara ini tentunya menjadi bagian dari rangkaian kegiatan regional launching produk ini setelah bulan lalu diluncurkan secara Nasional di Jakarta.

Dalam sambutannya, Region Head Astra Motor Papua, Thomas Pradu menyatakan bahwa kehadiran New Honda ADV 160 ini merupakan jawaban atas kebutuhan Masyarakat untuk skutik kelas AT-High. Dengan peningkatan market di Nasional dan Papua sendiri, New Honda ADV 160 hadir sebagai jawaban dan pilihan utama untuk penggemar sepeda motor kelas 160cc.

“Dengan bangga, kami hadirkan New Honda ADV 160 yang merupakan jawaban atas peningkatan kebutuhan Masyarakat di segment matik premium. Mengusung konsep SUV Pride, kami ingin agar pengguna motor ini dapat merasakan sensasi percaya diri layaknya SUV yang tangguh di berbagai medan atau kondisi jalan dengan desain gagah, ground clearance tinggi, dan suspensi tangguh,” ungkap Thomas.

New ADV 160 2025 merupakan generasi ke 3 sejak tipe ini pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 2019 dengan mesin 150cc. Kemudian pada tahun 2022, diluncurkan ADV dengan mesin 160cc yang kemudian mengalami facelift di tahun 2023. Kali ini, ADV 160 hadir dengan perubahan terbesar berada pada varian roadsync yang melengkapi tipe ABS dan CBS sekaligus menjadi fitur tertinggi dan terlengkap.

New Honda ADV 160 hadir dengan perubahan paling terlihat ada di desain bodi samping (bagian leg shield) yang menyempurnakan design sebelumnya dan menampilkan kesan yang lebih gagah. Sementara itu, dari sisi teknologi New Honda ADV 160 ini memiliki fitur Honda RoadSync dan Multi-Function Switch di tipe Honda RoadSync dan tentunya USB Charger Type C di semua tipe.

Honda Roadsync sendiri memiliki fitur Voice Control yang membantu pengendara untuk mencari lokasi tujuan, mencari kontak untuk panggilan dan pesan, serta memberikan instruksi saat membalas pesan yang tentunya dapat membantu pengguna saat berkendara baik didalam kota maupun touring.

Marketing Manager Astra Motor Papua, Elang Samodra juga menjelaskan bahwa kehadiran New Honda ADV 160 ini menjadi amunisi baru untuk mengembangkan kontribusi AT-High Honda di Papua.

“Dengan hadirnya New Honda ADV 160 ini kami harapkan dapat meningkatkan demand dan sales untuk skutik premium kelas 160 cc di Papua. Oleh karenanya, kami mengadakan promo khusus untuk pembelian New ADV 160 ini dengan potongan Rp1 juta dan gratis service oli selama setahun (syarat ketentuan berlaku),” tambahnya.

New ADV 160 hadir dalam 3 tipe. ADV 160 Roadsync hadir dengan warna SUV Brown dengan harga Rp 48.290.000. Kemudian untuk versi ABS hadir dengan varian warna Tough Matte Green, Brown, dan Black dengan harga Rp 46.590.000.

Terakhir ada versi CBS yang hadir dengan varian warna Solid Matte Red, Solid White, dan Black dengan harga Rp 43.550.000. Regional Public Launching New Honda ADV 160 akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 18 Oktober 2025 di Mal Jayapura dengan berbagai kegiatan menarik didalamnya.