Merauke Tuan Rumah Sidang Majelis Pekerja Lengkap PGI 2026 

MERAUKE-Dalam waktu dekat ini di Kabupaten Merauke akan berlangsung sebuah kegiatan besar berskala nasional dan akan dihadiri peserta dari seluruh Indonesia bahkan luar negeri.

Kegiatan tersebut adalah sidang Majelis Pekerja Lengkap (MPL) PGI 2026 dimana Kabupaten Merauke bertindak selaku tuan rumah.

Adapun tema yang diusung yaitu “Hiduplah Sebagai Terang Yang Membuahkan Kebaikan, Keadilan dan Kebenaran”. Soleman Jambormias selaku ketua panitia mengemukakan bahwa kegiatan berlangsung sejak 28 Januari hingga 3 Februari 2026 dan seluruh pimpinan gereja se-Indonesia akan hadir.

Perwakilan gereja se-Asia juga akan hadir juga perwakilan gereja dunia. Guna kesuksesan kegiatan ini, pihaknya membutuhkan dukungan penuh dari berbagai sektor, termasuk keamanan. Saat ini persiapan panitia sudah 70 persen dan akan terus dimatangkan hingga hari H nanti.

Pembukaan kegiatan akan berlangsung di GOR Hiad Sai dan direncanakan Wapres Gibran yang akan membuka secara resmi. Atas nama panitia, Soleman menyampaikan terima kasih kepada Pemprov Papua Selatan atas dukungan gubernur serta ucapan terima kasih kepada bupati dan wakil bupati Merauke yang juga mendukung penuh.

“Yang tidak kalah penting adalah dukungan seluruh masyarakat Papua Selatan khususnya Kabupaten Merauke. Apalagi kita sudah pernah jadi tuan rumah pada tahun 2014 silam sehingga kesuksesan yang sama sangat diharapkan pada kegiatan kali ini dimana Merauke kembali jadi tuan rumah, “jelasnya kepada wartawan di sekretariat panitia, Selasa (13/1).

Ia menambahkan, kegiatan ini berlangsung secara rutin di seluruh Indonesia dan berganti-ganti tuan rumah. Oleh karena itu dengan terpilihnya Merauke sebagai tuan rumah tentunya menjadi kebanggaan tersendiri. Sebagai ketua panitia, Soleman beserta seluruh panitia berupaya bekerja semaksimal mungkin demi suksesnya kegiatan.

Menurutnya, tidak mudah menjadi tuan rumah sebuah kegiatan berskala nasional. Untuk itu pihaknya akan menjaga kepercayaan yang telah diberikan dengan baik. Momen ini menjadi berkat bagi daerah yang mendapat kepercayaan mengingat seluruh pendeta akan hadir. Dengan perkembangan yang begitu pesat di kawasan selatan sehingga disepakati untuk sidang MPL tahun ini kembali berlangsung di Kabupaten Merauke.(iis)

Related posts

Pesan Bupati Untuk ASN Di Apel Korpri

Bams

4 Korban Kecelakaan Helikopter Di Jila Berhasil Dievakuasi

Fani

Polisi Periksa Saksi dan Kumpulkan Barang Bukti usai Evakuasi Jenazah Pekerja Bangunan di Yahukimo

Fani

Putusnya Jaringan Internet, Massa Gelar Aksi Jilid 2 di DPR

Bams

Dinas Lingkungan Hidup Dan WWF Tandatangani Berita Acara Kesepakatan RPP

Bams

Pasca Demo, Polisi Selidiki Kasus Perusakan Kantor Telkom

Bams

Leave a Comment