Pasific Pos.com
Ekonomi & BisnisHeadline

Lewat Program SAFARI, Astra Motor Papua Hadirkan Diskon hingga Jutaan Rupiah

SAFARI dikemas dengan virtual exhibition, di bit.ly SAFARIPAPUA atau www.hondapapua-expo.com. Berbagai promo dihadirkan selama SAFARI yang berlangsung hingga 24 Mei 2022. (Foto : Istimewa)

Jayapura – Astra Motor Papua selaku main dealer Honda di wilayah Papua dan Papua Barat bersama dengan FIFGROUP menghadirkan Satu FIFGROUP Bagi Negeri (SAFARI).

SAFARI dikemas dengan virtual exhibition, di bit.ly/SAFARIPAPUA atau www.hondapapua-expo.com. Berbagai promo dihadirkan selama SAFARI yang berlangsung pada periode Jumat – Selasa (13-24 Mei 2022).

Erick Winardi Kusumo selaku Manager Marketing Astra Motor Papua mengatakan dalam program SAFARI ini berbagai promo diskon menarik dihadirkan Astra Motor Papua dengan FIFGROUP.

“Selama 12 hari tersebut kami hadirkan diskon untuk kendaraan, maupun berbagai aksesoris lainnya. Ini wujud apresiasi kami kepada para konsumen Honda, khususnya di Papua,” ucap Erick.

Adapun promo yang dihadirkan diskon New CB150R Streetfire dan CB150X hingga Rp1,5 juta. Ada juga diskon hingga Rp1 juta untuk Revo X, kemudian diskon hingga Rp500.000 untuk New Supra X. Tidak kalah menariknya, matic ada diskon hingga Rp1,3 juta untuk Vario125 dan diskon hingga Rp700.000 untuk Vario160. Dari masing-masing promo tersebut masih ada tambahan potongan tenor hingga tiga kali.

Selain promo untuk kendaraan, juga ada diskon 10 persen untuk accessories & apparel, dan diskon 10 persen juga untuk tire tube. Lalu diskon 5 persen untuk AHM OIL, oli asli motor Honda. Diskon 5 persen juga untuk Honda Genuine Parts yang merupakan suku cadang asli motor Honda

Untuk mendapatkan promo tersebut, setiap orang bisa mengunjungi website, www.hondapapua-expo.com, dan memasukkan kode promo HondaPapua.

“Sangat mudah tentunya untuk mengakses promo ini. Akan ada undian juga satu mesin cuci dan voucher Rp500.000. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi hotline di nomor 08114828282, atau melalui media sosial Facebook Honda Papua, dan Instagram honda_papua,” kata Erick. (Red)