Pasific Pos.com
Papua Selatan

Kunjungan Anggota DPRP Perempuan Ini Disambut Antusias Warga

kunjungan Anggota DPR Papua Fauzun Nihayah ke merauke
Anggota DPR Papua Fauzun Nihayah saat memberi bantuan (foto:ist)

MERAUKE,ARAFURA,-Seperti yang selalu dilakukan ketika mengunjungi Kabupaten Merauke, anggota DPRP Fauzun Nihayah selalu menyempatkan diri untuk menyapa masyarakat dan melakukan tukar pikiran terkait beberapa hal penting yang tentunya tengah menjadi kebutuhan warga. Bagi sosok wanita berhijab ini, masyarakat memiliki peranan penting dalam pembangunan sehingga sudah seharusnya diperhatikan dengan lebih baik.

Seperti yang dilakukan olehnya belum lama ini dengan melakukan kunjungan reses ke Kampung Rawasari Distrik Malind yang dihadiri puluhan orang dengan penuh antusias.

Dalam sambutannya Fauzun menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat Rawasari karena berkat dukungan mereka maka dirinya dapat menjadi anggota DPR Papua. Pertemuan tersebut berlangsung dalam suasana yang penuh keakraban, terlebih wakil rakyat yang satu ini benar-benar dekat dengan masyarakat dan selalu berupaya untuk menjadi pendengar yang baik jika mereka menyampaikan keluh kesah.

Tentunya hal ini sudah menjadi komitmen dari seorang Fauzun Nihayah yang sejak awal terpilih sebagai wakil rakyat berupaya untuk dapat memperhatikan masyarakat dengan baik.

Hal ini terbukti, karena kepeduliannya terhadap warga yang pada akhirnya membuat ia disambut dengan sangat baik dalam kunjungan tersebut. Masyarakat dengan semangat menyampaikan aspirasinya di antaranya salah seorang tokoh agama, KH. Ikhsan bahwa kehadiran anggota DPR Provinsi memang sangat dibutuhkan karena selama ini masih jarang. Sudah seharusnya anggota dewan yang terhormat dapat memperjuangkan kepentingan masyarakat.

Beliau yang juga pemilik penggilingan beras ini juga menyampaikan bahwa stok beras di Rawasari masih menumpuk sehingga diharapkan dapat disampaikan kepada pihak Bulog.

“Sebab dengan kondisi seperti ini kasihan petaninya karena belum kita bayar berasnya dan mereka tidak bisa mencukupi kebutuhan rumah tangga, “jelasnya. Dalam reses tersebut salah satu masyarakat juga menyampaikan bahwa selama ini masyarakat sangat merindukan anggota dewan yang terpilih untuk bisa turun ke masyarakat dan memastikan kondisi masyarakat.

Sebab menjadi wakil rakyat harus komit dan tidak boleh lupa dengan masyarakat. Mendengar keluh kesah warga tersebut, anggota DPRP perempuan ini menyampaikan bahwa pihaknya akan mengupayakan untuk menyampaikan kepada Bulog. Sekedar diketahui, dalam reses tersebut Fauzun Nihayah juga memberikan bantuan berupa dana 10 juta untuk pembangunan masjid yang ada di kampung Rawasari dimana saat ini memang baru tahap renovasi.

Artikel Terkait

Lewat Moment Safari Ramadhan, Sekretariat DPR Papua Berbagi Kasih di Dua Pondok Pesantren

Jems

Sekretaris Fraksi PAN DPRP Minta Pj Gubernur Segera Lantik Pejabat Eselon Pemprov Papua

Jems

DPRP Minta Pj Gubernur Evaluasi Kinerja Kepala OPD

Bams

Sesuai UU Otsus, Presiden Wajib Terbitkan Perpres KKR dan Pengadilan HAM Ad Hoc di Papua

Bams

Peran Perempuan Dalam Lestarikan Eksistensi budaya dan kehidupan Masyarakat Asli Papua Dinilai Sangat Relevan

Bams

Kasus Pembantaian Warga Sipil di Nduga, Yunus Wonda Sebut Tindakan Tidak Berprikemanusiaan

Bams

Yunus Wonda: Pro Kontra Tentang Pemekaran Adalah Hal Biasa

Bams

Legislator asal Papua Himbau Masyarakat Sambut DOB

Bams

Komisi IV DPR Papua Minta OPD Rumpun Infrastruktur Tingkatkan Kinerja

Bams