Pasific Pos.com
Ekonomi & BisnisKabupaten Jayapura

Kominfo Jalin Kerjasama Pembangunan Tower Telekomunikasi di Kampung Guryad

Penanda tanganan kesepakatan oleh Kepala Suku Kampung Guryad, Petrus Bungo yang disaksikan oleh Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, Kepala Kampung Guryad di Balai Kampung Guryad, Distrik Unurum Guay, Senin (30/5/2022) siang.

SENTANI – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Jayapura dalam hal ini Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) lakukan pertemuan dengan masyarakat Kampung Guryad, Distrik Unurum Guay, Senin (30/5/2022) siang.

Dalam pertemuan tersebut, Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura melalui Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura Gustaf Griapon melakukan penandatanganan kesepakatan pembangunan tower Telekomunikasi di Kampung Guryad, Distrik Unurum Guay, Kabupaten Jayapura, yang berlangsung di ruang serbaguna Kantor Kampung Guryad, Distrik Unurum Guay, Kabupaten Jayapura.

Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon, S.T., mengatakan pertemuan bersama masyarakat Kampung Guryad iru merupakan kegiatan sosialisasi. Tetapi, juga masyarakat meminta kepastian dan kesepakatan untuk proses pembangunan tower Telekomunikasi di kampung tersebut.

Kesepakatan yang terjadi dengan masyarakat itu, Gustaf mengatakan, lahan yang diberikan secara cuma-cuma oleh masyarakat sebagai pemilik hak ulayat dengan ukuran 10×12 meter persegi. Dalam proses pekerjaan pembangunan tower itu nantinya melibatkan masyarakat kampung dan seluruh material fisik pembangunan seperti pasir, batu, dan kayu disiapkan juga oleh masyarakat. Namun dibeli oleh pihak perusahaan yang mengerjakan pembangunan tower. Ada satu bangunan pos yang dibangun dekat menara dan akan dijaga oleh pemilik hak ulayat.

“Pada prinsipnya, dari sosialisasi dan kesepakatan yang dilakukan seluruh masyarakat sangat mendukung dan mengharapkan agar tower telekomunikasi segera dibangun, ” ujar Gustaf Griapon.

Sementara itu, ditempat yang sama, Kepala Suku Kampung Guryad, Petrus Bungo mengatakan bahwa pihaknya bersama seluruh masyarakat sangat mengharapkan agar pembangunan tower Telekomunikasi ini segera dibangun. Karena, masyarakat sudah lama menunggu dan mengharapkan adanya jaringan komunikasi yang intens dengan kerabat atau keluarga yang berada ditempat lain atau yang tinggal di kota atau daerah lain.

“Kami menitipkan salah satu anak kami untuk dikerjakan dalam menjaga tower yang dibangun di kampung ini. Semua proses pembangunan yang akan dilaksanakan, saya sebagai kepala suku menjamin semuanya berjalan dengan baik hingga selesai pekerjaan pembangunan tower tersebut,” ucapnya.

Senada dengan itu, Kepala Kampung Guryad, Yosep Birawa mengaku sangat berterimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Jayapura dalam hal ini Dinas Kominfo, yang telah berupaya merealisasi proses pembangunan tower di Kampung Guryad.

“Pengusulan tower ini dalam Musrenbang kampung sejak 2010 lalu, setiap tahun kami terus mengusulkan dan baru di tahun 2022 ini terkabul,” ujar Yosep Birawa ditempat terpisah.

Lebih lanjut Birawa menyampaikan, kehadiran tower Telekomunikasi ini menjawab seluruh keluhan masyarakat, secara khusus anak-anak kami yang saat ini masih duduk di bangku pendidikan. Semua tugas-tugas yang dikerjakan secara online dapat dilaksanakan dengan hadirnya jaringan internet.

“Pendidikan, kesehatan dan pemerintahan dalam seluruh laporan yang kami lakukan sebelum masuknya jaringan telekomunikasi, itu semuanya berpusat di kantor distrik. Dengan hadirnya tower telekomunikasi ini, maka sangat membantu kami dalam menyusun serta memberikan laporan kinerja dari kampung langsung ke kabupaten,” ucapnya.

Pekerjaan pembangunan tower di Kampung Guryad ini dilaksanakan oleh PT. Bina Tel Prima, mitra dari PT. Daya Mitra Telekomunikasi.Tbk, yang dimulai dengan sonder tanah pada Sabtu tanggal 3 Juni 2022 mendatang.

Artikel Terkait

Dihadapan Ratusan Mahasiswa STMIK Umel Mandiri, Gustaf Griapon Berikan Kuliah Umum

Jems

Fakultas Teknik Uniyap Lakukan MoU dengan Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura

Jems

Gustaf Griapon Presentasi Kegiatan KMAN VI di Uniyap dan STMIK Umel Mandiri

Jems

Kabupaten Jayapura Dinyatakan Lolos Dalam Gerakan Menuju Kota Cerdas Tahun 2023

Jems

Dalam Waktu Dekat, 17 Site BTS Bakti Kominfo Non 3T Akan Dibangun di Kabupaten Jayapura

Jems

Wujudkan DMMD, SPBE dan Smart City PT. Telkom Papua Kolaborasi Dengan Diskominfo

Jems

Teken MoU Dengan Yayasan Internet Indonesia, Gustaf Griapon: Untuk Pengembangan Internet Kampung di Kabupaten Jayapura

Jems