Pasific Pos.com
Olahraga

Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Pangdam Cup U 12-14

Pangdam Cup U 12-14

Jayapura, Dalam rangka peringati HUT ke 75 RI, Kodam XVII/Cenderawasih menggelar pertandingan sepak bola usia 12 – 14 yang memperebutkan Piala Pangdam.Kegiatan ini diikuti 10 klub sepakbola yang ada di Jayapura.

Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Herman Asaribab dalam sambutan tertulis yang dibacakan Kasdam Cenderawasih, Brigjen TNI Bambang Trisnohadi mengatakan, bahwa turnamen ini merupakan salah satu sarana mengembangkan prestasi dan mencari bibit. “Saya berharap turnamen ini dapat menciptakan latihan yang berkesinambungan untuk menciptakan bibit bibit yang handal untuk dapat berprestasi di kancah nasional maupun internasional,” ujarnya.

Hormati keputusan wasit, sebab ini menunjukkan kedewasaan kalian dalam berkompetisi sementara kepada wasit Pangdam berpesan agar bersikap jujur dan adil.

“Kegiatan ini selain dalam rangka memeriahkan HUT ke 75 RI juga sebagai ajang mencari bibit sepak bola di tanah Papua, karena kita ingin mempertahankan icon Papua sebagai gudang atlet khususnya cabang olahraga (cabor) sepak bola,” kata Kasdam Brigjen TNI Bambang kepada wartawan usai upacara pembukaan.

Selanjutnya Brigjen TNI Bambang menyampaikan, Pangdam Cup ini merupakan kegiatan tahunan yang sudah sering dilaksanakan. Bahkan melalui ajang ini Pangdam XVII/ Cenderawasih, Mayjen TNI Herman Asaribab berencana untuk mendirikan sekolah sepak bola setingkat SMA.

“Kita sudah menandatangani kerjasama dengan Kabupaten Jayapura untuk segera direalisasikan sekolah sepak bola yang akan dibangun di sekitar Kota Sentani. Pangdam dulunya adalah atlet sepak bola sehingga sangat memberikan atensi soal ini,” ujarnya.

Lebih lanjutnya, rencana pembangunan sekolah sepak bola diharapkan data direalisasikan secepat mungkin pada tahun 2021.

Dalam lomba Pangdam Cup ini memperebutkan tropi bergilir dan uang pembinaan sebesar Rp 30 juta untuk juara satu, Rp 25 juta untuk juara dua dan Rp 20 juta untuk juara tiga.

Artikel Terkait

Pangdam Cenderawasih: Pasar Murah Untuk Membantu Masyarakat Yang Akan Merayakan Idul Fitri

Jems

Pangdam Cenderawasih Minta Maaf Dan Akui Prajurit TNI Bersalah

Jems

Bangkitkan Cinta Alam Melalui Perkemahan Saka Wira Kartika

Jems

TNI Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam untuk NKRI

Jems

Kodam XVII/Cenderawasih Prioritaskan Ketahanan Pangan dan Sukseskan Pemilu 2024 Di Wilayah Papua

Jems

Ikuti Upacara Pelepasan, Satgas Pamtas RI – PNG Yonif 132/BS dan 143/TWEJ Kembali Ke Home Base

Jems

Pembukaan Kasad Cup, Pangdam Cenderawasih: Junjung Tinggi Fair Play

Jems

Purna Tugas Di Papua, Kolonel Kav Herman Taryaman Kini Menjabat Asintel Danpaspampres

Jems

Pimpin Upacara Penerimaan Satgas Pamtas RI-PNG, ini Harapan Brigjen Dedi Hardono

Jems