NABIRE – Kejuaraan Grasstrack dan Motorcross Kapolres Championship tahun 2019, digelar selama tiga (3) hari di Sirkuit Arsy Bumi Mulia SP C Distrik Wanggar, Kabupaten Nabire resmi ditutup, Minggu (17/03/2019) sore kemarin. Iven lokal rasa daerah dan nasional tanpa nilai ini dapat dikatakan berjalan sukses, baik sukses penyelenggaraan maupun sukses prestasi non insiden dan protes dari beberapa pihak dan peserta.
Grasstrack dan Motorcross Kapolres Nabire Champion Series tahun 2019, dari catatan media ini berjalan aman dan lancar dengan diwarnai hiburan musik dangdut dan live konser grup band asal luar Papua tepatnya Kota Gudeg Yogjakarta, yakni Hotfuzz Jogja. Pihak Muspida plus pada saat pembukaan dan penutupan turut hadir, termasuk para mitra Kepolisian dan Pemerintah Kabupaten Nabire.
Tak kalah menarik dari mulai dihelat Jumat hingga Minggu kemarin, 15 ?17 Maret 2019 kejuaraan lokal ini selalu dipadati pengunjung dan penonton. Bahkan, tim dari beberapa kabupaten ikut meramaikan kejuaraan tersebut.
Meskipun secara umum Grasstrack dan Motorcross Kapolres Nabire Championship 2019, didominasi pebalap dari luar Papua yang sengaja di datang dari tim masing-masing Arsy MX Racing Team, Ibramail AKART Racing Team, Fioz – Fajar Papua Tengah Racing Team dan PRS Oyehe 81 serta tim lainnya ini, namun mampu memberikan hiburan tersendiri bagi masyarakat Nabire dan tentunya memacu perkembangan dunia olahraga otomotif di daerah ini.
Ketua Penyelenggara, Iptu Akhmad Alfian, S.IK, ketika diminta tanggapannya menyampaikan, syukur alhamdulilah selama kegiatan Kapolres Nabire Champion Series tahun 2019 dapat berjalan aman, lancar dan sukses tanpa adanya insiden yang berarti serta mampu menyedot perhatian masyarakat untuk melihat dan menyaksikan langsung di arena balapan.
Disadarinya, walaupun masih banyak kekurangan tentunya Kapolres Nabire Championship tahun 2019 sesuai tujuan dan harapan yang ingin dicapai dapat terlaksana. Pada dasarnya, kejuaraan lokal non poin ini menelurkan bibit berprestasi di bidang otomotif di Nabire sekaligus menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif jelang Pemilu 2019, bulan April mendatang.
Sementara itu, Bupati Nabire Isaias Douw, yang turut langsung hadir dan menyaksikan race final kejuaraan tersebut serta sempat menyerahkan hadiah utama Kapolres Nabire Champion Series itu kepada awak media ini mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Kapolres Nabire, pihak penyelenggara/panitia, sponsor dan semua pihak yang telah ikut ambil bagian dalam pelaksanaan kegiatan GTMX lokal Nabire tersebut.
Dengan harapan kiranya, lanjut Isaias Douw kejuaraan Grasstrack dan Motorcross Kapolres Nabire Champion Series tahun 2019 yang memiliki banyak peminat dan digemari pencinta otomotif di daerah ini kedepan meskipun dikategorikan olahraga mahal serta memiliki resiko yang besar dapat berjalan aman, lancar dan sukses serta tentunya menghasilkan crosser/pebalap yang handal.
Selain itu, dalam iven tersebut diharapkan pula dapat berlanjut dengan iven setingkat kejuaraan daerah (Kejurda) dengan harapan serta tujuan yang ingin dicapai kedepannya dapat terwujud sesuai keinginan bersamaa. Kejuaraan ini memiliki nilai yang sangat penting dan stategis, yang mana tujuannya untuk memasyarakatkan olahraga otomotif sebagai upaya meningkatkan sikap, mental dan kedisiplinan dalam menumbuhkan rasa tanggung jawab terhadap keselamatan baik dirinya maupun bagi orang lain saat berada di jalan umum,”pungkasnya.(wan)