Jayapura – Astra Motor melalui Main Dealer di Papua kembali menghadirkan kejutan menarik bagi para pecinta sepeda motor Honda melalui program Promo MotorkuXtra, yang siap memberikan berbagai keuntungan mulai dari cashback hingga layanan purna jual eksklusif. Program ini berlangsung mulai 20 – 31 Mei 2025 atau selama kuota promo di wilayah Papua masih tersedia.
Marketing Manager Astra Motor Papua, Elang Samodra menjelaskan bahwa promo ini eksklusif diadakan untuk pembelian melalui website Astra Motor. Promo ini berlaku untuk seluruh tipe motor Honda dan dapat dinikmati oleh customer yang melakukan deal transaction dalam periode promo. Promo-promo ini tentunya diadakan agar masyarakat lebih familiar dengan website MotorkuX.id dan dapat menikmati kemudahan-kemudahan didalamnya.
“Kami di Main Dealer Astra Motor Papua tentunya mengajak masyarakat di Papua untuk segera mengunjungi website MotorkuX.id agar tidak ketinggalan promo terbatas ini. Setiap pengguna hanya berhak atas satu kali transaksi per user/KTP selama periode berlangsung. Menariknya, promo ini juga dapat digabungkan dengan program lainnya, sehingga memberikan nilai tambah yang lebih besar bagi konsumen,” ungkap Elang.
Apun detail terkait promo yang diberikan adalah sebagai berikut:
- Cashback akan diberikan kepada konsumen yang memenuhi ketentuan di awal bulan Juni 2025.
- Cashback senilai Rp750.000 untuk pembelian semua jenis motor Honda.
- Bonus cashback Rp150.000 untuk 15 pendaftar akun pertama di aplikasi MotorkuX yang langsung melakukan deal transaksi.
- Bonus cashback Rp100.000 untuk 15 orang beruntung yang akan dipilih oleh Astra Motor.
Selain itu, juga terdapat promo tambahan sebagai berikut:
- Gratis 4x Kupon Perawatan Berkala (KPB) untuk seluruh tipe motor Honda.
- Gratis oli bagi konsumen yang mendaftarkan motor mereka melalui aplikasi MotorkuX (mengikuti ketentuan dalam aplikasi).
- Merchandise eksklusif Astra Motor bagi 40 pembeli pertama.
“Promo MotorkuXtra ini kami hadirkan sebagai bentuk apresiasi bagi konsumen setia Honda di Papua. Dengan berbagai keuntungan mulai dari cashback hingga layanan purna jual gratis, kami ingin memastikan bahwa setiap pembelian motor Honda menjadi pengalaman yang menyenangkan dan bernilai lebih,” tambah Elang.
Untuk informasi lebih lanjut dan ketentuan lengkap program, konsumen dapat mengunduh dan mengakses aplikasi MotorkuX, atau langsung mengunjungi dealer resmi Honda terdekat di wilayah Astra Motor Papua.