Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

Dukung PON XX, Dinas TPH Sulap Lahan Tidur Jadi Lahan Pertanian

Dukung PON XX Dinas TPH jayapura Sulap Lahan Tidur Jadi Lahan Pertanian
Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Kabupaten Jayapura, Adolf Yoku, SP, MM, saat menanam pohon pisang secara simbolis dikebun tani Kehiran, Kampung Yoboi, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Jumat (6/3) siang.

Lanjut Adolf Yoku, tujuan dari pembukaan lahan pertanian holtikultura ini adalah dalam rangka untuk meningkatkan nilai tambah produk lokal, kemudian menyiapkan pangan untuk para tamu PON XX dan yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana melalui program kegiatan itu dapat mengembangkan ekonomi lokal Papua dan meningkatkan kesejahtraan petani lokal.

Sementara itu, Bupati Jayapura Mathius Awoitauw, SE, M.Si, melalui Asisten II Bidang Ekonomi Setda Kabupaten Jayapura, Edi Susanto berharap, dengan adanya upaya pemerintah mengembangkan lahan pertanian itu dapat memberikan motivasi bagi seluruh petani lokal yanng ada di Kabupaten Jayapura.
“Mudah-mudahan ini menjadi titik awal kebangkitan petani lokal dan juga kelompok-kelompok tani yang ada di Kabupaten Jayapura tidak hanya mendukung tamu-tamu kita saat berlangsungnya iven PON, tetapi untuk menyediakan kebutuhan akan pangan di Jayapura dan sekitarnya,” ujarnya.

Dirinya berharap, bantuan yang diberikan pemerintah dalam bentuk stimulan itu bisa dirawat dan dilanjutkan secara terus menerus oleh masyarakat, utamanya petani yang ada di Jalan Kehiran I Kampung Yoboi itu, dan juga bisa diikuti oleh seluruh petani yang ada di daerah lain.

Pada kesempatan itu, Asisten II juga meminta kepada para petani yang mengalami atau menemui kendala dalam mengolah lahan pertanian agar bisa berkomunikasi dengan Balai Pengkajian Tanaman Pangan Papua, yang kebetulan kantornya berada di Kabupaten Jayapura.

“Misalnya untuk konsultasi, misalnya sehubungan dengan tanaman apa saja yang cocok untuk ditanam di atas lahan miliknya. Jadi sekarang tidak ada lagi kesulitan, karena saat ini untuk pengolahan lahan sudah dilakukan secara mekanisasi,” jelasnya.

Artikel Terkait

Pemkab Jayapura Raih Peringkat I Kategori Kabupaten/ Kota Terbaik Kontribusi Konten Audio Visual

Jems

Keinginan Sopir Depapre Terwujud, Kapolres: Harapan Kami Ada Peningkatan Pelayanan Kepada Masyarakat

Jems

Gelar Musker V, LPTQ Kabupaten Jayapura Rekrut Kepengurusan dan Susun Program Baru

Jems

Perusahaan di Kabupaten Jayapura Wajib Bayar THR Karyawan, Esau: Paling lambat H-7 Natal

Jems

Sekretaris DAS Moi Minta Mendagri Tidak Melanjutkan Kepemimpinan Triwarno Purnomo

Jems

Ikuti Diklat Kepamongprajaan, Jhon Wicklif: Kepala Distrik Harus Dapat Memberikan Manfaat Bagi Masyarakat

Jems

Tegas, DPRD Akan Sampaikan Mosi Tidak Percaya ke Pj Bupati Jayapura

Jems

Fraksi Nasdem: Pj Bupati Harus Menseriusi Surat Pergantian Ketua DPRD

Jems

Hadiri Acara Tanam Cabai, Cintiya Ruliani Talantan Serahkan Bantuan Kultivator

Jems