Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

Dubes Jepang Tertarik Dengan Potensi Wisata Milik Kabupaten Jayapura

Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw sedang memaparkan potensi pariwisata dan potensi lainnya kepada Duta Besar (Dubes) Jepang untuk Indonesia, Mr. Ishi Masafumi bersama rombongan di Ruang Tamu VIP Kantor Bupati Jayapura, Jumaat (21/02) pagi.

“Hal utama dari obyek wisata danau adalah kebersihan danau itu sendiri. Danau Biwa di negara kami, bertahun-tahun bertaut dengan masalah kebersihan. Tetapi setelah kami berkomitmen untuk menjadi Danau Biwa sebagai tempat wisata maka selama 40 – 50 tahun kami bekerja membersihkan danau tersebut,” jelasnya.

Dilanjutkannya, setelah masalah kebersihan ditangani dalam kurung waktu 50 tahun maka selanjutnya Danau Biwa ditetapkan menjadi obyek wisata di Provinsi Shiga. Hingga saat ini, Danau Biwa menjadi salah satu tujuan wisatawan dunia.

“Kami akan menindaklanjuti ajakan Bupati Jayapura untuk bekerjasama dalam bidang pariwisata dengan menginformasikan kepada wistatawan asal Jepang untuk mengunjungi Danau Sentani, tetapi sebelumnya Pemerintah dan Masyarakat Jayapura harus menjamin keamanan wisatawan,” imbuhnya.

Sementara itu, Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw meminta Dubes Jepang untuk memberikan dukungan dan kerjasama pada bidang kepariwisataan, karena alam dan beberapa potensi wisata daerah sama dengan yang dimiliki oleh Jepang.

Bupati mencontohkan, Kabupaten Jayapura memiliki Danau Sentani dan Gunung Cycloop yang sama persis dengan di Jepang, yakni Danau Biwa. Hanya saja, luasnya yang berbeda, Danau Biwa lebih luas daripada Danau Sentani. Tetapi jika dikembangan, pesona wisata Danau Sentani akan menjadi indah seperti Gunung Biwa.

“Kami berharap supaya melalui pertemuan hari ini, dengan hasil pemaparan kami dapat menggugah Pemerintah Jepang untuk membuka diri, mengajak kami kerjasama di bidang kepariwistaan. Dengan demikian, sektor kepariwisataan menjadi andalan bagi bagi daerah,” harap Bupati Jayapura

Artikel Terkait

Pakai Baju ASN Ketika Ambil Formulir di DPC PDIP, Jhon Tegai: Takut Buat?

Jems

Dapat Dukungan Untuk Maju Pilkada 2024, Hana Hikoyabi Ambil Formulir Pendaftaran PDIP

Jems

Silaturahmi ke Dewan Pers, Kadis Kominfo Kabupaten Jayapura: Kami Juga Minta Masukan dan Arahan Dewan Pers

Jems

Pererat Silaturahmi, Papua Inti Seluler Gelar Buka Puasa Bersama Outlet Ekslusif dan karyawan

Jems

Kabid BPBD Ditetapkan Tersangka Kasus Korupsi Banjir Bandang, Menase: Kejaksaan Harus Usut tuntas semua yang Terlibat

Jems

Tegas, Tokoh Pemuda Kabupaten Jayapura Minta Yosep Sapan Terima Keputusan Partai

Jems

Safari Ramadhan Ke-4, Kapolda Temui Umat Muslim Jayapura dan Para Tokoh Adat

Jems

Sambut Paskah, GKI Ekklesia Pemda Doyo Baru Gelar Berbagai Lomba

Jems

Dishub Kabupaten Jayapura Diminta Tindak Mobil Angkutan Umum Pelat Hitam

Jems