Pasific Pos.com
Sosial & Politik

DPD Gerindra Papua Gelar Rakorda Awal Bulan Agustus

Ketua DPD Gerindra Papua, Yanni SH saat melantik Ketua dan pengurus Rakorda Papua yang berlangsung di Hotel Horison Jayapura, Jumat (2/07).

Jayapura – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Papua, akan menggelar Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) yang rencananya akan diselenggarakan pada awal Agustus 2021 mendatang, di Kota Rusa Kabupaten Merauke.

Untuk itu, sebelum Rakorda ini dilaksanakan, Ketua DPD Gerindra Papua, Yanni SH melakukan pertemuan dengan 29 Ketua DPC se-Provinsi Papua, guna memastikan persiapan untuk pelaksanaan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Gerindra tahun 2021,dan sekaligus melantik ketua dan pengurus Rakorda Papua, yang berlangsung di Hotel Horison Kota Jayapura, Jumat Pagi (2/07).

Sebagai Ketua DPD Gerindra Papua, Yanni menegaskan, tujuan dari Rakorda ini untuk mengoptimalisasi dan kembali menguatkan struktur kelembagaan di tubuh Gerindra serta membesarkan nama partai Gerindra di Papua.

Sebab kata Yanni, Rakorda itu memang diamanatkan dalam anggaran dasar Partai Gerindra, sehingga setiap tahun memang harus dilakukan, agar bisa menampung berbagai macam kondisi dan informasi terkini guna menuju kesuksesan Partai Gerindra di 2024 nanti.

“Tapi sebelum menuju ke Rakorda itu, saya berpendapat alangkah baiknya kalau kita lakukan pra Rakorda terlebih dahulu, sehingga segala macam perbedaan pendapat aspirasi, atau pun masukan masukan untuk membesarkan nama partai, itu bisa kita putuskan bersama di Pra ini. Jadi ketika memasuki Rakorda itu, semua sudah sempurnah dari pengambilan keputusan tertinggi di forum pertemuan dengan DPC Gerindra se- Provinsi Papua,” kata Yanni kepada Pasific Pos disela sela kegiatan Pra Rakorda Papua di Hotel Horison Jayapura, Jumat (2/07).

Apalagi lanjut Yanni, ini adalah moment yang sangat penting bagi Partai Gerindra, dimana Sekjen Partai Gerindra bapak Ahmad Muzani akan berkunjung ke Papua.

“‘Dua kali saya dengan pengurus mengundang beliau untuk datang ke Provinsi Papua untuk melihat langsung dan mendengar langsung tentang berbagai macam persoalan dan aspirasi masyarakat. Apalagi dengan adanya revisi Otsus. Dan beliau merespon untuk datang ke Papua dan di perkirakan itu diakhir Juli atau di awal Agustus. Dan sekaligus, beliau membuka acara Rakorda Papua nanti,” ungkapnya.

Sementara rombongan dari pusat yang akan ikut serta kata Yanni, Anggota DPR RI dari dapil Papua, Komisi I DPR RI serta beberapa komisi yang berkaitan dengan infrastruktur, pendidikan dan kesehatan. Itu biasanya beliau akan bawa.

“Kapasitas beliau ini kan bukan hanya sebagai Sekjen Partai Gerindra, tetapi beliau juga adalah Ketua Fraksi di DPR RI dan sekaligus adalah Wakil Ketua MPR.
Jadi saya pikir ini sangat mendukung semua kebijakan untuk di Provinsi Papua. Sehingga kita akan mempersiapkan dengan sebaik baiknya agar kedatangan beliau nanti bermanfaat untuk Papua,” jelasnya.

Namun, Politikus Gerindra Papua ini berharap, agar Rakorda ini berjalan dengan baik, sukses dan dapat menampung semua pendapat yang akan disampaikan nanti.

“Apalagi kita tahu bahwa dengan tidak ada revisi undang undang nomor 7 dan nomor 10, tentang pemilihan umum, Pilpres dan Pilkada, karena itu semua ada di 2024. Jadi bagaimana persiapan kita menjadi lebih baik di 2024,” imbuhnya.

Menurutnya, memasuki tahun 2023 -2024 itu agendanya sudah sangat padat dan sekaligus nanti akan terjadi sama seperti di tahun 2019 Pemilihan Presiden bersamaan dengan DPD RI, DPR RI, DPR Provinsi, baik Kabupaten dan Kota.

“Tentunya ini harus menjadi fokus kita bersama untuk mencapai hasil yang lebih baik. Untuk itu, struktur kelembagaan harus diperkuat,” tegas Yanni.

Sebab kata Yanni, kita akan menerima lima lembar kertas suara, sama seperti di tahun 2019. Nah, ini kan berarti nanti agak padat sekali. setelah itu, baru berapa perolehan kursi yang didapat di Pleg itu, untuk persiapan Pilkada di bulan November pada tahun yang sama.

Menurut Yanni, inilah yang harus dipersiapkan oleh pihaknya dengan sebaik-baiknya. Merekrut kepengurusan kemudian melakukan revisi atau evaluasi terhadap kepengurusan dari tingkat Distrik, kampung sampai ke anak ranting.

Untuk itu, dalam Rakorda nanti, pihaknya akan melakukan verifikasi faktual terhadap seluruh DPC di 29 kabupaten dan kota yang hadir.

“Jadi penguatan itu, untuk menunjukan kebesaran Partai Gerindra di Provinsi Papua di 2024. Jadi pelaksanaannya nanti pada akhir bulan ini atau awal Agustus. Ya, kita berharap saja semoga kondisi pandemik ini dapat diatasi sehingga kedatangan beliau itu tidak kena imbas dari pada pandemik ini. Apabila kondisinya memburuk, bisa saja terjadi perubahan dan pergeseran. Namun Rakorda itu tetap harus dilaksanakan,” tandasnya. (Tiara)

Artikel Terkait

Dukung Program Prabowo – Gibran, DPC Gerindra Kota Beri Makan Siang dan Susu Gratis Kepada Puluhan Pelajar

Jems

DPD Gerindra Papua Pegunungan Gelar Rakorda Bersama 8 Pimpinan DPC Dari 8 Kabupaten

Jems

Pdt Yandi Manobe: Ibadah Bersama ‘Indah Rencanamu Tuhan’ DPD Gerindra Papua Sangat Bagus dan Perlu Dicontoh

Jems

Gerindra Papua Berbagi 1000 Takjil di Penghujung Bulan Ramadhan 1443 H

Bams