Pasific Pos.com
Pendidikan & Kesehatan

Dinkes Papua Turunkan Tim Covid-19 Ke Kawe Boven Digoel

Dinkes Papua Turunkan Tim
dr. Robby Kayame

Jayapura, – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Papua akan menurunkan tim untuk melakukan pemeriksaan Rapid Test secara massal kepada para penambang liar di Kawe, Kabupaten Boven Digoel.

“Rencana Sabtu esok, sekitar 5 anggota tim akan turun. Dari Tanah Merah mereka naik helikopter dari Tanah Merah ke Kawe, daerah pendulangan emas tradisional di situ. Mereka akan lakukan Rapid Test bagi sekitar 6 ribu warga pendulang di sana. Lokasi ini ikut menyumbang kasus Covid di Boven Digoel. Kita ingin agar wilayah Selatan Papua ini bersih. Ini atas perintah Wagub kepada kami,” kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua dr. Robby Kayame, SKM.M.Kes, Jumat (19/06).

Turunnya tim ini merupakan tindak lanjut dari rapat Forkopimda Mei lalu. Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal meminta agar Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen Herman Asaribab dan Kapolda Papua Irjen Pol. Drs. Paulus Waterpauw menutup penambangan emas liar di Boven Digoel, Asmat, dan Pegunungan Bintang. Sebab area penambangan itu menjadi klaster penyebaran Covid di Boven Digoel.

Selain ke Boven Digoel, Dinas Kesehatan Papua juga mengirim satu tim lain ke Pegunungan Bintang untuk melakukan Rapid Test secara massal di wilayah itu. Tim juga bertugas membimbing dan mengajar para tenaga kesehatan di RSUD Oksibil dan Puskesmas di sana tentang cara penanaganan Covid sesuai protap.

Empat orang yang turun, mereka sekitar empat hari di sana. Jadi di sana sudah ada yang reaktif, tim ini juga turun untuk ambil swab dan dibawa ke Jayapura, sekalian dengan mereka yang hasilnya reaktif pada Rapid Test nanti. Jika mereka positif, kita akan siapkan tenaga kesehatan agar mereka bisa rawat di Oksibil,” katanya.

Artikel Terkait

Komisi IX DPR RI Serap Aspirasi ke Papua

Bams

Temu Media, OPD Bidang Kesehatan Paparkan Kemajuan Pembangunan Papua

Bams

Yulce Enembe Dilantik Sebagai Dewan Kehormatan PMI Papua

Bams

Kasus Hepatitis Belum Ditemukan di Papua

Bams

Antusias Masyarakat Papua Ikut Vaksinasi Covid-19 Masih Tinggi

Bams

Kasus COVID-19 Mulai Naik Lagi, Papua Kembali Terapkan Pembelajaran Daring?

Bams

Tren Kasus Covid-19 Papua Menurun, Belum Ditemukan Kasus Omicron

Bams

Kadin Serahkan Satu Set Generator Oksigen ke RSUD Wamena

Bams

Kunjungan Jokowi ke Papua Pantau Vaksinasi dan Kesiapan PON

Bams