Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Di Tengah Pandemi, Ekspor Papua Meningkat 20,1 Persen

Grafik perbandingan nilai ekspor ke negara tujuan periode Januari - September 2019/2020.

Jayapura – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat ekspor Papua meningkat di tengah pandemi.

Secara kumulatif, total ekspor Papua pada Januari – September 2020 adalah senilai 917,86 juta dolar Amerika atau meningkat sebesar 20,1 persen dibandingkan total ekspor Januari – September 2019 yang senilai 764,23 juta dolar Amerika.

Jika dilihat dari provinsi asal, ekspor dari Provinsi Papua hanya berupa ekspor non migas yang senilai 209,34 juta dolar Amerika.

“Barang ekspor dari Provinsi Papua ini dimuat di pelabuhan Amamapare di Provinsi Papua senilai 205,06 juta dolar Amerika,” terang Adriana Helena Robaha, Kepala BPS Provinsi Papua.

“Sedangkan sisanya senilai 4,26 juta dolar Amerika dimuat di Pelabuhan Tanjung Perak, 0,01 juta dolar Amerika dimuat di Bandara Soekarno Hatta, dan 0,01 dolar Amerika dimuat di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta,” lanjut dia.

Sementara itu, secara kumulatif, ekspor Papua ke enam negara utama pada periode Januari – September 2020 mengalami peningkatan sebesar 4,05 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2019.

“Ekspor Papua ke negara lainnya juga mengalami peningkatan sebesar 173,88 persen. Ekspor ke enam negara utama memberikan andil 78,45 persen terhadap total ekspor Papua pada Januari – September 2020,” jelas Adriana. (Zulkifli)