Astra Motor Papua Awali Tahun Dengan Promo Menarik

Jayapura – Mengawali awal tahun 2026 ini, Astra Motor Papua selaku Main Dealer sepeda motor Honda untuk pulau Papua menghadirkan promo spesial. Promo bertajuk “Gas Promo Gaskuy” hadir agar para pelanggan setia dapat mengawali tahun dengan berbagai promo yang diberikan.

Corporate Communication Astra Motor Papua, Nicolaus Bimo mengungkapkan bahwa promo ini diadakan spesial untuk bulan Januari 2026. Adanya promo ini tentunya diharapkan dapat membuat produk-produk Honda di bulan Januari menjadi makin menarik di masyarakat.

“Promo ini berlaku untuk semua jenis sepeda motor Honda, baik itu matic, cub, maupun sport, sehingga konsumen bisa memilih dan membeli motor sesuai kebutuhan mereka. Masih sejalan dengana tema Satu Hati yang selalu digaungkan, kami berharap masyarakat bisa makin tertarik terhadap produk-produk kami,” ungkap Bimo, Senin, 12 Januari 2026.

Promo utama di bulan ini Adalah Honda PCX 160 dengan Cash Back 1,2juta dan potongan 100rb dan untuk pelanggan setia bisa mendapatkan jacket special.

Tentunya jacket ini terbatas, sehingga perlu agar peminat PCX160 harus segera melakukan pembelian sebelum kehabisan. Kemudian, New Honda Scoopy juga mendapatkan promo yaitu cashback 425rb, Pot TOP 1x.

Untuk motor matic seperti Honda Genio yang baru mendapatkan pembaruan warna mendapat promo cashback 400rb dan pot TOP 1x. Kemudian untuk New Honda BeAT series juga mendapatkan promo cashback 500rb dan TOP 1x untuk versi sporty dan Cashback 150rb dan pot TOP 1x untuk versi Street.

Untuk matic besar stylish Honda yaitu Stylo 160 mendapatkan promo cashback 300rb, pot angsuran 75rb. Untuk salah satu sepeda motor terbaru Honda yaitu New ADV 160 mendapatkan promo cashback 1juta dan pot TOP 2x serta pot angsuran 60rb. Terakhir, Vario 160 mendapatkan program cashback 900rb dan pot angsuran 100rb.

Untuk pecinta series cub, jangan khawatir karena untuk produk seperti Revo mendapatkan promo cashback 350rb dan pot TOP 1x. Sementara itu untuk Supra GTR mendapatkan promo cashback Rp1,45 juta dan pot TOP 1x.

Tidak ketinggalan bagi para pecinta sepeda motor sport Honda motor sport seperti CRF Series mendapatkan promo cashback 600rb dan pot angsuran 100rb. Untuk CBR150 Series mendapatkan cashback Rp750 ribu dan pot angsuran 100rb. Terakhir, CB150X Series mendapatkan promo cashback 900rb dan pot angssuran Rp100 ribu

“Semoga promo ini dapat awal tahun pecinta Honda di Papua. Untuk pembelian di area Jayapura-Sentani, pelanggan akan mendapatkan gratis safety tools untuk setiap pembelian. Sebagai tambahan informasi bagi para konsumen, terdapat tambahan asuransi jiwa yang dapat diaktifkan dan dipantau melalui aplikasi Motorku X. Tentunya, jangan sampai ketinggalan promo-promo spesial ini,” tutup Bimo.

Untuk bisa mengetahui berbagai promo yang ada, pelanggan bisa langsung datang ke dealer resmi Honda terdekat. Bisa juga menghubungi Honda Hotline Center 0811-4828-282, melalui Facebook maupun Instagram di Honda Papua.

Related posts

Activity Rambo dan Servis Kunjung Astra Motor Manokwari

Fani

Seorang wanita di Mimika Diamankan Gakkumdu, Diduga Lakukan Transaksi Pilkada

Jems

Dirut : Keterbatasan Sumber Air Hambat Sambungan Baru

Fani

Presiden Prabowo Jangan Rampas dan Rusak Hutan Adat Warbon

Fani

Lebih Dari 1.100 SPKLU Tersedia, PLN Siap Layani Mobilitas EV di Hari H Pemilu 2024

Fani

Pertamina Gandeng Kepolisian Dan Dishub Pantau Penyaluran Solar Subsidi Di Merauke

Bams

Leave a Comment