Ekonomi & BisnisHeadline

Perekonomian Papua Pegunungan Tunjukkan Kinerja Positif

Jayapura – Perekonomian provinsi Papua Pegunungan menunjukkan kinerja positif pada triwulan III-2025.

Berdasarkan rilis Produk Domestik Regional Bruto atau PDRB, wilayah ini mencatat pertumbuhan ekonomi baik secara tahunan maupun triwulanan. Papua Pegunungan Tumbuh 4,35 Persen (y-on-y)

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Papua, Adriana Helena mengatakan, prekonomian Papua Pegunungan pada triwulan III-2025 mencapai Rp7.159,94 miliar atas dasar harga berlaku, dan Rp3.600,13 miliar atas dasar harga konstan 2010.

“Secara tahunan, ekonomi tumbuh 4,35 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya,” kata Adriana secara daring belum lama ini.

Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicatat Lapangan Usaha Administrasi Pemerintahan, Pertahanan, dan Jaminan Sosial Wajib dengan kenaikan 8,42 persen.

Sementara dari sisi pengeluaran, komponen Ekspor Barang dan Jasa menjadi pendorong utama dengan pertumbuhan 4,49 persen.

Adriana bilang, secara triwulanan, ekonomi Papua Pegunungan naik 0,72 persen. Pertumbuhan tertinggi terjadi pada Lapangan Usaha Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum (Kategori I) yang meningkat 3,51 persen.

“Dari sisi pengeluaran, Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) tumbuh paling tinggi, mencapai 5,15 persen,” pungkasnya.

Related posts

DPRP dan Pemprov Papua Teken Persetujuan Perubahan KUA- PPAS APBD 2025

Bams

Telkom Pacu Semangat Go Digital untuk UMKM

Fani

Astra Motor Nabire Gelar Roadshow dan Servis Kunjung di Kecamatan Lagari

Fani

Kantor Sinode GKI Papua dan Amazing Grace Hotel Diresmikan

Bams

Tempuh Perjalanan Dari Gunung Ke Kota, Masyarakat Opitawak Berikan Dukungan Penuh Pada JOEL

Fani

Hakim Putuskan Polda Papua Menang Sidang Praperadilan Sekda Keerom Nonaktif

Fani

Leave a Comment