Pasific Pos.com
Papua Selatan

10 Anggota Polres Alih Tugas Ke Pegunungan

MERAUKE,ARAFURA,-Kapolres Merauke, AKBP Bahara Marpaung, SH melalui Kabag Sumda Kompol Ridwan, SH didampingi Kasie Propam dan anggota Paminal melepas keberangkatan 10 anggota Polres Merauke karena alih tugas ke daerah pegunungan di Bandara Mopah  Rabu lalu. Dalam arahannya Kompol Ridwan mengemukakan bahwa pelaksanaan alih tugas di lingkungan Polri adalah hal yang biasa.

Oleh karena itu diharapkan para anggota yang mendapatkan mutasi tetap harus siap melaksanakan perintah kapan saja dan ke mana saja di seluruh wilayah NKRI,  termasuk ke daerah-daerah pegunungan. Ia juga meminta agar di tempat tugas yang baru nanti tetap menjaga soliditas antar anggota Polri dan juga TNI karena kebersamaan dan kekompakan di antara kedua belah pihak merupakan kekuatan saat menjalankan tugas dalam kondisi dan situasi apapun.

“Segera menyesuaikan diri di tempat tugas dan wilayah yang baru. Pelajari dan kenali betul potensi gangguan yang ada serta karakteristik masyarakat setempat sehingga saudara-saudara tidak terjebak pada situasi yngg kurang menguntungkan,”ungkapnya. Perlu diketahui dari 22 para Bintara Polri Polres Merauke yang dimutasikan ke Polres Pegunungan antara lain Polres Yahukimo 6 orang, Polres Tolikara 4 orang, Polres puncak Jaya 4 orang, Polres Lani Jaya 1 orang, Polres Mamberamo Tengah 3 orang dan Polres Pegunungan Bintang 4 orang. Dari 22 orang tersebut 20 orang sudah diberangkatkan sehingga masih tersisa 2 orang yang menunggu.